SuaraKalbar.id - Video yang diklaim menampilkan detik-detik ustaz meninggal dunia saat mengisi ceramah di hadapan jemaah beredar di media sosial.
Video itu seketika membuat orang yang menyaksikannya merinding. Maut nyatanya bisa menjemput kapan saja.
Dikutip dari video yang dibagikan klikpositif.com -- jaringan Suara.com, ustaz yang wafat tersebut adalah Buya Isral Malin Putiah, seorang penceramah asal Koto Panjang, Payakumbuh, Sumatera Barat.
Kala itu, sang ustaz tengah mengisi pengajian di sebuah masjid di Kecamatan Harau, Lima Puluh Kota.
Baca Juga: Puan Diminta Belajar Sejarah, Arteria Dahlan: Tidak Perlu, Dia Cucu Sukarno
Kepada jemaah, ia menyampaikan tentang dosa-dosa manusia kepada Allah STW. Ia meminta agar umat senantiasa mengingat Sang Pencipta.
Saking menghayatinya, Buya Isral Malin Putiah terlihat sempat meneteskan air mata. Intonasi bicaranya sempat meninggi saat berceramah.
Namun tak beberapa lama, pria paruh baya itu menghentikan ceramahnya. Ia kemudian terdengar melafalkan Lailahaillallah dan tiba-tiba ambruk.
Jemaah pun langsung berhamburan menolong sang ustaz yang terkapar di lantai. Buya Isral Malin Putiah menghembuskan napas terakhirnya pada Sabtu (12/9/2020).
Kabar meninggalnya sang ustaz telah dibenarkan oleh Camat Harau Andri Yasmen.
Baca Juga: Hasril Chaniago: Kakek Arteria Dahlan adalah Pendiri PKI Sumbar
"Beliau meninggal saat mengisi pengajian sekitar pukul 11.30 WIB," ujarnya saat dihubungi klikpositif.com.
Berita Terkait
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, 8 Maret 2025
-
Mudik Lebaran Gratis 2025 ke Sumbar Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!