SuaraKalbar.id - Empat laga awal pekan ke-16 Liga Spanyol 2020/2021 dihelat Selasa malam hingga Rabu (30/12/2020) dini hari WIB. Tampil tanpa sang megabintang, Lionel Messi, Barcelona menuai hasil mengecewakan saat bermain di kandang sendiri.
Menjamu tim gurem sekaligus tim papan bawah Eibar di Camp Nou, Barcelona kewalahan ditinggal Messi yang sedang cedera, yang juga diwarnai kegagalan Martin Braithwaite mengonversi tendangan penalti bagi tim Catalan itu.
Eibar, yang memulai laga sebagai penghuni satu posisi di atas zona degradasi, mengejutkan tim tuan rumah dengan membuka keunggulan pada menit ke-57 lewat striker Kike Garcia, sebelum pemain pengganti Barcelona, Ousmane Dembele menyamakan kedudukan 10 menit kemudian.
Setelah liburan Natal, Messi kembali ke Barcelona dari Argentina pada Selasa waktu setempat, namun hanya menyaksikan pertandingan itu dari pinggir lapangan karena dia masih harus memulihkan diri dari masalah pergelangan kaki.
Baca Juga: Prediksi Newcastle vs Liverpool: Kans Tim Tamu Kukuhkan Posisi di Puncak
Braithwaite sendiri gagal mengeksekusi penalti dari titik putih di babak pertama, dan kemudian mendapati golnya dianulir VAR karena offside
Penyerang asal Denmark itu juga melewatkan kesempatan untuk mengunci kemenangan dari jarak dekat, ketika bola memantul dari dadanya saat rebound dan melebar.
Hasil imbang ini membuat Barcelona kehilangan sembilan dari 27 poin yang tersedia di kandang musim ini, dan saat ini masih terdampar di peringkat keenam klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 25 poin dari 15 pertandingan.
Sebagai perbadingan, Atletico Madrid unggul tujuh poin di puncak klasemen meski baru bermain 13 kali.
Hasil Liga Spanyol 2020/2021 pekan ke-16:
Baca Juga: Klasemen Terbaru Liga Inggris: Manchester United Pepet Liverpool di Puncak
Selasa (29/12/2020) malam - Rabu (30/12/2020) dini hari WIB
Sevilla 2-0 Villarreal
Barcelona 1-1 Eibar
Levante 4-3 Real Betis
Cadiz 0-0 Real Valladolid
Jadwal lanjutan pekan ke-16:
Rabu (30/12/2020)
23.00 WIB - Granada vs Valencia
Kamis (31/12/2020)
01.15 WIB - Atletico Madrid vs Getafe
01.15 WIB - Celta Vigo vs Huesca
03.30 WIB - Elche vs Real Madrid
20.00 WIB - Athletic Bilbao vs Real Sociedad
22.15 WIB - Osasuna vs Alaves
Klasemen Liga Spanyol 2020/2021:
Berita Terkait
-
Dikabarkan Kembali ke Spanyol, Mampukah Jordi Amat Bersaing di Usia Senja?
-
Selamat Datang Jordi Amat di Liga Spanyol, 3 Klub Butuh Pemain Keturunan Indonesia
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Tinggalkan JDT, 3 Klub Kasta Kedua Spanyol yang Berpotensi Jadi Labuhan Jordi Amat
-
Sukses di Musim Perdana, Hansi Flick Beberkan Rahasia Keberhasilan Barcelona Raih Juara
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik Mei 2025
-
Harga Emas Antam Hari Ini Rontok, Berapa per Gramnya?
-
Hasil Drawing Piala Dunia U-17: Timnas Indonesia U-17 Langsung Bertemu Brasil
-
Wacana Dana Parpol Naik 10 Kali Lipat, Wakil KPK Sebut Agar Tidak Ada Korupsi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
Terkini
-
Petarung Muda Tewas Usai Bertanding di Begasak Vol II, Nyawa Rizal Tak Tertolong Sepekan Alami Koma
-
Ingin Haji Mabrur? Hindari 5 Hal Ini di Tanah Suci!
-
Raih Saldo DANA Gratis Rp355 Ribu Hari Ini, Klaim Dana Kaget Terbaru Sebelum Kehabisan!
-
Wanita Haid Tetap Bisa Wukuf di Arafah, Ini Caranya!
-
Raih Saldo DANA Gratis Rp678 Ribu Terbaru! Klaim Sekarang dari Kumpulan Link Dana Kaget Ini