SuaraKalbar.id - Kabar duka, tokoh muslim Tionghoa Anton Medan meninggal dunia, Kamis (15/3/2021).
Ketua Umum Persatuan Islam Tionghoa Indonesia Ketua Umum (PITI) tersebut tutup usia setelah berjuang melawan sakit stroke dan diabetes.
Berpulangnya sang mubaligh meninggalkan dukacita mendalam. Pesan-pesan Anton Medan semasa hidup pun dikenang oleh khalayak.
Salah satunya ketika memberikan nasihat kepada mualaf atau orang yang baru masuk agama Islam. Hal itu ditunjukkan lewat video yang diunggah kanal YouTue iNews Magazine beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Anton Medan Bela Pablo Benua Karena Ingat Anak
Dalam sebuah kesempatan, Anton Medan memberikan pesan khusus kepada orang Tionghoa yang ingin memeluk agama Islam.
Ia mengatakan, boleh jadi mualaf asal jangan didasarkan karena ingin menikah dengan orang muslim.
Sebab, kata dia, menjadi mualaf harus didasari dengan keinginan kuat untuk mempelajari agama Islam dan berniat menjadi pribadi yang lebih baik.
"Orang memilih agama, kalau (pindah agama) karena lingkungan, karena kawin hasilnya hampir-hampir katakan nol," ujar Anton Medan seperti dikutip dari Terkini.id (jaringan Suara.com), Senin (15/3/2021).
"Orang mualaf Tionghoa, ketika masuk Islam kalau dia memang cita-citanya mau baik, mau jadi manusia bermanfaat, bukan karena kawin dan lingkungan, tapi dia belajar," sambungnya.
Baca Juga: Anton Medan Meninggal, Ini Hubungan Erat Komplikasi Diabetes dan Stroke
Dalam video itu, pria yang lahir dengan nama Tan Hok Liang juga membagikan kisah saat dirinya memutuskan untuk memeluk Islam setelah memiliki masa lalu yang kelam.
Ia mengaku menjadi mualaf karena ingin bertaubat. Anton Medan bertekad, menjadikan agama Islam sebagai pedoman hidupnya hingga akhir hayat.
"Hidayah itu macam-macam, ada karena kawin, ada karena lingkungan. Kalau saya memang bertobat saya ingin cari agama yang terbaik dan benar sebagai pedoman hidup," tuturnya.
Ia pun menilai Islam merupakan agama yang menyediakan segala jawaban atas persoalan hidup.
"Ketika saya hidup di dalam suatu agama Islam ya, semua ada jawabannya. Kesulitan apa pun ada jawabannya dalam Islam. Jadi, kata jiwa dan batin ketika saya Islam, saya bisa ekspresikan apa yang saya mampu," ungkapnya.
Sosok Luar Biasa
Delly Viki Ramdani, putra Anton Medan mengenang ayahnya sebagai sosok yang luar biasa.
Dia mengungkapkan jika ayahnya itu memiliki ketegasan dalam menegakkan ilmu agama dalam keluarga.
Menurutnya, sang ayah telah membekali enam anaknya dengan agama yang mumpuni.
"Sosok yang luar biasa. Ketegasan beliau, kasih sayang sama anak luar biasa. Ketegasan dalam mendidik, terutama untuk siap menghadapi dunia nyata," kata Delly seperti dikutip dari Suarabogor.id.
Lebih lanjut, Delly menyebut jenazah mendiang ayahnya rencananya akan dimakamkan di kawasan Kompleks Masjid Jami Tan Kok Liong, Selasa (16/3/2021) pagi.
Berita Terkait
-
Sarwendah Dulu Agama Apa? Akui Pindah Kristen gara-gara Nikah dengan Ruben Onsu
-
Dalami Islam Bersama, Ruben Onsu Diomeli Ivan Gunawan Untuk Salat Sunah Sebelum Subuh
-
dr Richard Lee Ngaku Ateis sebelum Mualaf, Pendeta Gilbert Tetap Undang Isi Acara Gereja
-
Keutamaan Puasa Sunnah, Dilakukan Ruben Onsu yang Baru Saja Mualaf
-
Apakah Pria yang Mualaf Wajib Sunat? Doktif Serang Richard Lee soal Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!