SuaraKalbar.id - Sempat heboh, pengakuan pedangdut Ayu Ting Ting meminta seserahan Rp 5 miliar kepada laki-laki yang mengajaknya menikah.
Sang ibu, Umi Kalsum memberikan tanggapan terkait hal itu. Ia menganggap hal itu sebuah guyonan dari sang putri.
Namun Umi Kalsum tak menyangkal dan mengamini apa yang disampaikan Ayu Ting Ting.
“Ya mudah-mudahan aja, amin. Kalau ada yang berminat ya amin. Itu kan ucapan dia kan,” kata Umi Kalsum seperti dikutip dari Hops.id (jaringan Suara.com).
"Ya kalau beneran ya Allahamdulillah gitu aja ya?" sambungnya.
Sementara ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak memberikan respons senada. Ia menilai pengakuan Ayu Ting Ting berasal dari hati.
"Kan dari hati dia sendiri,” timpal Abdul Rozak.
Terlepas dari kehebohan yang terjadi, kedua orangtua Ayu Ting Ting berharap yang terbaik untuk anak mereka.
"Ya mudah-mudahan dia bisa dapatkan yang lebih baik," ujar Umi Kalsum.
Baca Juga: Anggap Wajar, Ayu Ting Ting Minta Uang Seserahan Rp 5 Miliar
Seserahan Rp 5 Miliar
Ayu Ting Ting memberikan jawaban mengejutkan saat ditanya Ivan Gunawan mengenai budget yang harus dipersiapkan untuk menikahinya.
Pelantun Sambalado itu justru menantang balik Ivan Gunawan dengan nada bercanda.
"Berapa duit lo? Dikit? Nggak bisa. Kalau mau kasih seserahan ke gue, Rp 5 miliar paling sedikit," kata Ayu Ting Ting di tayangan Brownis Trans TV, baru-baru ini.
Saat itu, Ruben Onsu yang juga menjadi host di acara tersebut memperingatkan Ayu Ting Ting agar ocehannya tak lagi menjadi bahan pembicaraan. "Ntar naik headline lagi," pesannya.
Ayu Ting Ting tak mau peduli. Dia bilang, "Biarin, bikin headline sekalian. Puas lo."
Seketika tarif yang dipasang Ayu Ting Ting untuk seserahan ditanggapi Ivan Gunawan. Pria yang karib disapa Igun itu membalasnya dengan lelucon.
"Rp 5 miliar, berati gue kerja siapin Rp 5 miliar ya. Eno (orang kreatif Trans TV), kapan Rp 5 miliar gue masuk?" ucap Ivan Gunawan.
Merasa keberatan, Ivan Gunawan juga sempat meminta diskon kepad Ayu Ting Ting. "Rp 1 miliar aja," ujarnya.
Namun penawaran itu ditolak mentah-mentah oleh wanita 28 tahun itu.
"Nggak, udah realistis aja sekarang. Mau ama gue syukur, nggak ya udah sono. Nggak usah," kelakar Ayu Ting Ting.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Profil dan Agama Erika Carlina, Seleb Dijuluki Ratu Pesta yang Ngaku Hamil di Luar Nikah
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
Terkini
-
Kalbar Siap Luncurkan Sekolah Rakyat! Biaya Gratis dengan Fasilitas Mumpuni
-
Disdukcapil Pontianak Klarifikasi Dugaan Dokumen Palsu dalam Kasus Perdagangan Bayi ke Singapura
-
Terlibat Jaringan Perdagangan Bayi ke Singapura, Wanita di Kubu Raya Diamankan Polisi
-
Tidak Ada Ruang untuk Intoleransi! Bupati Kubu Raya Murka soal Penolakan Gereja di Desa Kapur
-
Polda Kalbar Telusuri Kasus Perdagangan 5 Bayi Asal Pontianak yang Nyaris Dijual ke Singapura