SuaraKalbar.id - Bumbu instan tampaknya dapat dengan mudah kita temukan di supermarket bahkan pasar tradisional Indonesia. Tapi apa jadinya jika bumbu Indonesia dijual di negara lain Korea Selatan?
Sudah pasti, harga bumbu dapur khas Indonesia harganya akan berbeda jika dijual di wilayah negara lain seperti Korea Selatan misalnya.
Belum lama ini akun TikTok @rofiqkompak1 memamerkan sebuah video di mana dirinya mengungkap harga bumbu instan merek Masako di Negeri Gingseng.
Rofiq sendiri dikenal sebagai orang Indonesia di Korea Selatan yang kerap membagikan momen dirinya ketika memasak melalui akun TikToknya.
Baca Juga: Dagangan Tidak Laku, Aksi Penjual Nasi Bungkus Membuat Hati Terenyuh
Pria ini sempat mengunggah momen memasak di akun TikTok-nya. Di video ini, banyak warganet yang salah fokus dengan penyedap rasa yang ia gunakan.
Rofiq menggunakan penyedap rasa Masako dan membuat warganet bertanya apakah penyedap rasa itu ada di Korea Selatan. Ia kemudian menjawab di Korea Selatan juga ada Masako.
Ia pun berjalan ke Asia Mart, sebuah toko kelontong yang menjual beragam bumbu dan bahan makanan dari negara-negara di Asia. Rofiq kemudian berjalan ke area khusus bumbu-bumbu instan.
Di situlah penyedap rasa Masako diletakkan. Terdapat 2 rasa Masako di sana yaitu kaldu ayam dan kaldu sapi dengan tulisan berbahasa Indonesia.
Masako yang Rofiq tunjukkan dikemas dalam sachet berukuran 100 gram. Keduanya memiliki harga 6 ribu won atau sekitar Rp3.000 Won atau sekitar Rp40 ribu.
Baca Juga: Sempat Viral, Kasus Pemukulan Driver Ojol di Cikarang Berakhir Damai
Tentu harga ini cukup mahal dibandingkan dengan yang dijual di Indonesia. Di pasaran Indonesia, harga 100 gram penyedap rasa Masako bahkan tak sampai Rp10 ribu.
Video harga penyedap rasa Indonesia di Korea ini pun menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
"Ngeri juga harganya tapi sesuai lah udah diimpor," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "OTW jualan Masako di Korea buat beli bedak," ujar warganet ini.
"Seimbang kok sama gaji orang sana. Jadi ya kebutuhan pokoknya juga mahal," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Hingga Selasa (27/4/2021), video ini telah viral dan sudah ditonton sebanyak lebih dari 2 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
-
Profil PT Melia Sehat Sejahtera yang Viral Diduga Lakukan Pemaksaan, Siapa Pemiliknya?
-
Jemaah Haji 2025 akan Santap Hidangan Selera Nusantara, Kemenag Kirim 475 Ton Bumbu
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Perbandingan Peringkat Liga Voli Indonesia vs Korea Selatan, Lebih Bagus Mana?
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Lewat BRI, Batik Tulis Khas Lamongan Jadi Kondang di Pasar Global
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan