SuaraKalbar.id - Pada jam sibuk, sejumlah ruas jalanan di Kota Jakarta selalu lekat dengan yang namanya kemacetan. Tapi siapa sangka, ada sosok tak terduga yang tiba-tiba mencoba membantu mengurai kemacetan di Jakarta?
Beberapa waktu lalu, publik dibuat takjub dengan video yang diunggah oleh akun TikTok @jane_cs. Bukan tanpa alasan, pasalnya, video tersebut memperlihatkan seorang penjual minuman di Jakarta tengah mencoba membantu mengurai kemacetan.
Ya, di tengah padatnya jalanan kawasan Slipi, Jakarta Barat seorang penjual minuman tampak tengah sibuk mengatur lalu lintas.
Sambil membawa dagangannya, pria paruh baya ini membantu para pengendara agar bisa dengan teratur melalui kemacetan di jalanan.
Baca Juga: Bukan Nangis, Viral Wanita Malah Ketawa Lihat Pacar Lewat Ajak Selingkuhan
Karena kondisi jalan yang tengah padat, pengendara dari arah lain yang ada di sebelah kirinya kesulitan untuk lewat. Pengendara dari arah sana bahkan tak kunjung bisa berjalan.
Akhirnya, pedagang air minum itu membantu memberi tanda pada pengendara dari arah Slipi menuju Tomang untuk berhenti. Hal ini agar pengendara dari arah lain itu bisa lewat lebih dulu.
Pengendara dari arah Slipi menuju Tomang pun mengikuti arahan tersebut meski lampu sudah menunjukkan hijau. Tak ada pengendara yang ribut membunyikan klakson saat kejadian ini.
Karena sibuk mengatur lalu lintas, pedagang air minum itu bahkan sampai lupa berdagang. Ia rela meluangkan waktunya untuk mengatur lalu lintas.
Video ini pun menarik banyak perhatian warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Politisi Gerindra-Bobby Nasution Saling Sindir soal Copot Kadis Kesehatan
"Yakin dah bentar lagi si bapaknya viral. Semoga si bapak sehat selalu, semoga rezekinya lancar," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Tukang airnya baik banget. Mobil-mobilnya juga baik banget. Saling menghargai," ujar warganet ini.
"Salut sama bapaknya. Salut juga sama pengendara yang sabar rela nunggu walaupun lampu udah hijau," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, kurang dari 24 jam, video penjual minuman bantu urai kemacetan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!