SuaraKalbar.id - Musisi I Gede Ari Astina alias Jerinx mengumumkan dirinya bersedia divaksin Covid-19, Minggu (15/8/2021).
Jerinx mau divaksin Covid-19, Jerinx siap menerima suntik vaksin Covid-19 Sinovac setelah memperdalam pengetahuan soal vaksin dan berkonsultasi dengan ahli.
Pengumuman ini tentu mengejutkan publik, lantaran Jerinx sebelumnya menyatakan tidak bisa divaksin Covid-19.
"Setelah baca2 ilmu dan diskusi dengan virolog Dr Indro (Link utk kontak blio ada di bio saya) — saya putuskan besok akan mengambil vaxx Sinovac," tulisnya lewat akun @true_jerinx.
Baca Juga: Adam Deni Akui Jerinx SID Lebih Kalem dan Bijaksana saat Mediasi
Menurut Jerinx, ia mantap divaksin setela dr Indro menyakinkan dirinya kalau vaksinasi Covid-19 aman untuknya yang memiliki riwayat penyakit.
"Belio berhasil meyakinkan saya jika snvc aman utk pemilik riwayat medis seperti saya. Bagi yang belum divaxx saya anjurkan untuk konsultasi dengan Pakdhe Indro, atau ke dokter-dokter kepercayaan anda," sambungnya.
Pria yang tengah berseteru dengan Adam Deni itu kini nampak mendukung program vaksinasi. Ia mengajak publik untuk vaksin.
"Jangan khawatir, konsultasikan dengan dokter, cari vaksin yg sesuai dgn kondisi riwayat medis anda, jika memang tidak/belum boleh divaksin, Dokter pasti tidak akan menyarankannya. Yuk bersama kita dukung Indonesia agar lekas kembali bangkit!," pungkasnya.
Dalam postingan itu, Jerinx menyinggung soal diskriminasi bagi orang yang sudah atau belum divaksin. Menurutnya, daripada diskriminatif lebih baik edukatif.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Beberkan 3 Alasan Tak Tahan Jerinx
"Saya pertegas sekali lagi, saya percaya Covid," kata Jerinx.
Ia berkaca pada orang-orang dekatnya yang terpapar Covid-19. Drummer SID tersebut meminta pengertian terkait unggahan endorse Covid-19 yang sempat memicu kegaduhan.
"Jadi kepada pihak-pihak yang tersinggung dengan statemen endorse CV19 saya mohon dipahami jika informasi di Instagram sata JRXSID -saat ini-- masih lenyap hanyalah informasi penyeimbang sebab, pandei memiliki banya sekali lapisan persoalan dan suduh perspektif yang berbeda-beda,".
Terakhir, ia pun mengumumkan undur diri dari polemik di tengah pabdemi.
"Per 4 Juli 2021 lalu saya sudah resmi menarik diri dari polemik CVD19," tegasnya.
Berita Terkait
-
Ucapannya Melantur di Podcast Denny Sumargo, Jerinx SID Klarifikasi: Lagi Mabuk Berat
-
Stres Berkasus dengan Adam Deni, Jerinx Pernah Coba Akhiri Hidup Pakai Selendang
-
Sibuk Urus Bisnis, Bagaimana Cara Nora Alexandra Bagi Waktu untuk Jerinx?
-
Bisnis Produk Kecantikan, Nora Alexandra Ungkap Dukungan Jerinx Superman Is Dead
-
Dikatai Mandul, Nora Alexandra Ngamuk Hingga Sebut Pembully Sebagai Pembunuh
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini