SuaraKalbar.id - Viral cara wanita buka pagar kost dengan gaya tak biasa. Ternyata hal serupa dia lakukan saban hari tiap buka pagar besi itu. Bukan tanpa alasan, pagarnya susah dibuka hingga membuat netizen yang menonton video viral itu gemas.
Video viral curahan hati seorang wanita itu dibagikan oleh pemilik akun TikTok Princess of God baru-baru ini.
"Ada yang sama buka gerbangnya harus kayak gini, fixx kita se-kosan," tulis sang pemilik akun sebagai keterangan unggahan seperti dikutip oleh Suara.com, Selasa (28/9/2021).
Dalam video singkat yang dibagikan, terlihat seorang wanita berniat untuk pergi ke luar dari kosnya. Sebelum keluar, ia harus membuka pagar kosnya terlebih dahulu.
Pagar kos tersebut terlihat besar dan tinggi. Terbuat dari bahan besi, pagar tersebut dapat dibuka dan ditutup dengan digeser.
Uniknya, pagar tersebut tampak alot dan seret untuk digeser. Wanita tersebut harus berusaha keras untuk membukanya.
"Setiap kali mau keluar harus ada drama kayak gini," ujar sang pemilik akun.
Wanita itu tampak kesulitan membuka pagar tersebut. Ia tampak berulang kali mendorongnya dengan mengerahkan seluruh tenaga.
Bahkan, ia menempelkan salah satu kakinya ke tembok untuk memperkuat dorongan.
Baca Juga: Belum Resmi Tayang, Serial Netflix Hellbound yang Diperankan Yoo Ah In Sudah Raih Prestasi
Setelah beberapa saat, wanita itu berhasil membuka pagar berwarna kecoklatan itu.
Namun, perjuangannya tak berhenti di situ. Ia juga harus berjuang untuk menutup pagar kembali.
"Udah gitu kalau udah kebuka susah banget nutupnya, giliran udah ditutup susah banget bukanya," ucap sang pemilik akun.
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam komentar.
Beberapa diantara mereka memperhatikan roda pagar itu.
Mereka merasa pagar tersebut sulit dibuka karena kurang pelumas.
"Bagian roda bawahnya dilumuri oli bekas mbak, itu dibagian roda besi rel gerbangnya pasti karatan makannya alot, nggak ada oli pakai minyak goreng," ujar warganet.
"Beli kit chain lube di indomaret. Semprotin ke roda-roda dan bagian atas roll pagar. Auto licin kagak bakal seret lagi," saran warganet.
"Gue ikutan ngeden berasa ikut ngedorong," tutur warganet.
"Roda pagarnya kasih WD.. Rumahku juga gitu pagarnya sisah dibuka, dikasih wd disnetil malah jalan," tambah yang lain.
"Manjat aja mending daripada keluar dari kos gue bau ketek keringetan duluan," kata warganet.
"Definisi olehraga dengan gaya," ucap warganet.
Berita Terkait
-
4 Drama China yang Dibintangi Shen Yujie, Terbaru Coroner's Diary
-
Viral Emak-Emak Indonesia Kejar Pencopet Dompetnya di Paris, Aksinya Tuai Pujian!
-
5 Drama China yang Dibintangi Yu Cheng'en, Terbaru Coroner's Diary
-
Viral Tarian Aura Farming Bocah Pacu Jalur Bikin Netizen Terpukau, Ini Makna Mistis di Baliknya
-
Bintangi The Defects, Dex Ikut Sekolah Aksi Demi Tunjukkan Akting Realistis
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Fee Based Income BRI Tumbuh dari Layanan AgenBRILink Inklusif
-
Rekomendasi Hampers Cangkir Pilihan Online
-
7 Fakta Grup Facebook Gay di Pontianak yang Bikin Heboh Netizen
-
Asal-usul Nama Pontianak dan Kisah Mistis di Baliknya
-
Mengenal Lebih Dekat Suku Dayak: Tradisi, Adat, dan Warisan Budaya Kalimantan Barat