Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Rabu, 06 Oktober 2021 | 10:52 WIB
Posisi parkir mobil bikin penghuni apartemen telat kerja (tiktok)

SuaraKalbar.id - Belum lama ini sebuah video memperlihatkan aksi seorang penghuni apartemen marah karena ada salah satu mobil parkir tidak mengikuti aturan yang ada. 

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @cicipelin, Selasa (5/10/2021) terlihat sebuah mobil yang diparkir di parkiran apartemen. 

Mobil tersebut ternyata diparkir tanpa mematuhi peraturan yang diberlakukan sehingga menghalangi mobil milik para penghuni apartemen.

Parkir tak sesuai aturan

Baca Juga: Viral Wanita Kesal Dengar Ceramah di Toa Masjid, Endingnya Bersyukur karena Ini

Dalam video tersebut, salah seorang penghuni menyoroti posisi parkir mobil itu yang membuatnya jengkel. Di parkiran apartemen itu, terdapat aturan jika mobil diparkir secara paralel maka harus ditinggal dalam kondisi netral, bukan dengan posisi rem tangan aktif.

"Tolong banget imbauan buat yang punya mobil, udah 1 jam 15 menit dan nggak bisa dihubungi karena ini bukan penghuni," tulis salah seorang penghuni apartemen dalam video yang ia unggah, dikutip suara.com, Selasa (5/10/2021).

"Tolong banget ini kan posisi paralel dan udah dikasih tahu kalau paralel itu harus netral. Tolong kooperatif ya. Masa paralel di-hand rem. Orang mau kerja nggak bisa keluar semua" lanjutnya.

Penghuni terlambat berangkat kerja

Karena satu mobil yang diparkir tak sesuai aturan tersebut, beberapa penghuni apartemen mengalami kesulitan mengeluarkan mobil dan berimbas terlambat berangkat kerja.

Baca Juga: Hebat! Anak Lelakinya Nikah, Ayah Buatkan Suvenir Satu per Satu untuk Semua Tamu Undangan

Termasuk salah satunya adalah wanita yang mengunggah video ini. Ia baru bisa berangkat dai tempat parkir apartemen pada pukul 8.30 pagi dan berakhir datang terlambat ke kantor.

Load More