SuaraKalbar.id - Warga yang tengah tertidur lelap dibuat kaget, ketika satu unit truk tangki CPO menabrak kios warga di jalan raya Desa Malikian, Kecamatan Mempawah Hilir, Jumat (11/3/2022) pukul 04.00 WIB. Suara benturan keras ditambah teriakan warga yang terkejut, kontan memancing masyarakat Desa Malikian langsung keluar rumah.
Saat itu lah, mereka melihat sebuah kios yang diketahui ditinggali oleh Alex, warga setempat, telah roboh. Sementara tak jauh dari kios itu, satu truk tangki CPO tampak terjun dan terbenam di parit tepian jalan. Rudi Ponco, warga Desa Malikian, menuturkan, insiden kecelakaan tunggal itu benar-benar mengagetkan warga setempat.
“Kami semua tengah tertidur lelap saat kecelakaan itu terjadi. Saat kami keluar rumah, kios Alex itu sudah roboh ditabrak truk tangki,” ucapnya, melansir dari SuaraKalbar.co.id--Jaringan Suara.com, dikutip di hari yang sama.
Warga pun langsung berhamburan untuk memberikan pertolongan. Sebab, mereka tahu ada Alex yang tengah tidur di kios itu. Mereka bersyukur karena Alex tak menjadi korban saat peristiwa itu terjadi.
“Kami bersyukur Alex tidak menjadi korban dalam insiden ini. Alex masih shock saat kiosnya roboh ditabrak!” jelas Rudi.
Sementara sopir truk tangki juga diberikan pertolongan oleh warga. Walaupun ia mengalami luka ringan akibat kecelakaan nahas itu.
“Sopir tangki tak apa-apa, dan hanya luka ringan. Diduga ia mengantuk,” jelasnya.
Dari penuturan sopir tangki itu, kendaraannya melaju dari arah Mempawah menuju sebuah perusahaan di Desa Sungai Limau. Ia mengaku CPU itu dikirim untuk perusahaan tertentu.
“Ia membawa muatan CPO untuk dikirim sebuah perusahaan,” bebernya lagi.
Baca Juga: Tabrakan Bus Pariwisata dengan Kereta Api di Tulungagung
Hingga berita ini diturunkan, truk tangki CPO itu masih terendam di parit tepian Jalan Raya Desa Malikian. Belum diketahui berapa kerugian dalam kecelakaan tunggal ini.
Berita Terkait
-
Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
-
Tragis! KA Batara Kresna Tabrak Mobil di Sukoharjo, 4 Tewas di Tempat
-
12 Jemaah Umrah Lolos Kecelakaan Maut di Jeddah, Paspor Mereka Diganti SPLP
-
Rem Blong? Truk Hajar Minibus Penuh Siswa TK di Semarang, Begini Kronologinya
-
Setelah Bertempur Lawan ISIS, Kapal Induk AS Malah Tabrakan dengan Kapal Dagang di Mesir
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!