SuaraKalbar.id - Beberapa waktu lalu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno tampak hadir mengikuti acara Apresiasi Kreasi Indonesia yang berlokasi di Gaia Mall Bumi Raya City, Kubu Raya, Kalimantan Barat (31/7).
Usai kegiatan tersebut berlangsung, ternyata terdapat kejadian yang cukup mengharukan sebelum Sandiaga Uno meninggalkan lokasi acara.
Lewat video singkat yang diunggah di akun pribadi Sandiaga Uno, terlihat dirinya dihampiri oleh seorang bocah disabilitas penderita scholiosis bernama Jovan yang ternyata telah menunggunya cukup lama demi bertemu dengan dirinya.
Melihat sang bocah, Sandiaga Uno spontan meraih bocah tersebut dan merangkulnya.
Baca Juga: Pensiunan TNI Minta Tunjangan Dinaikkan, Presiden Jokowi: Saya Tidak Janji
Tampak sangat bersemangat, dengan menggemaskan Jovan lantas bertanya kepada Sandiaga Uno terkait kehadirannya yang tak menggandeng Presiden Joko Widodo.
"Pak, bapak kok gak datang sama Pak Jokowi?" Tanya Jovan penasaran.
Mendengar pertanyaan tersebut, Sandiaga Uno kemudian mencoba menghibur Jovan dengan menuturkan akan mengajak Jokowi untuk bertemu Jovan kelak.
"Oke, nanti aku ajak Pak Jokowi ke sini ya. Jovan banyak doa, belajar yang rajin. Nanti om sampaikan ke Pak Jokowi nanti kalau om Jokowi ke Pontianak nanti kamu boleh berfoto bersama, oke?" ujar Sandiaga Uno.
Menanggapi respon yang diberikan oleh Sandiaga, Jovan lantas menyahut dengan semangat.
Baca Juga: Singgung Soal Uang Pensiunan TNI yang Kurang, Presiden Jokowi: Saya Akan Panggil Menkeu
"Mantap!" Ujar Jovan.
Video tersebut kemudian ramai menarik perhatian publik, banyak netizen yang dibuat terpukau oleh semangat Jovan dan berharap ia dapat segera bertemu Presiden Joko Widodo.
"Masyaallah, semoga adik ini jadi orang yang berguna bagu nusa bangsa," ujar @gita****
"Masyaallah adek gemes kali, semoga bisa secepatnya adek Jovan ketemu pak Jokowi," tulis @dama****
"Pak @jokowi mungkin bisa diundang ke istana pak," harap @lets**** menandai akun sosial media Presiden Joko Widodo.
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
-
Amien Rais Desak Jokowi Segera Seret Pihak yang Ragu Ijazahnya ke Pengadilan: Biar Top Markotop!
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Disebut Berbeda dengan Punya Jokowi
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!