SuaraKalbar.id - Ricuh tak dapat terhindarkan terjadi di kawasan SPBU Nusapati, Sungai Pinyuh, Mempawah, Kalimantan Barat pada Selasa (6/9/22) pagi.
Lewat video yang turut dibagikan oleh akun Instagram @tkp_pontianak2018, terlihat sejumlah supir truk yang awalnya mengantri untuk membeli solar di SPBU malah saling adu mulut dengan oknum tangki siluman.
Kejadian tersebut diduga terjadi karena adanya kesalahpahaman dalam mengantre antara kedua pihak yang akhirnya tak menemukan titik temu.
Kericuhan pun terjadi, terlihat dalam video yang dibagikan tersebut kedua pihak tampak saling dorong demi mendapatkan keadilan masing-masing pihak.
Baca Juga: Polisi Tangkap Dua Pelaku Penimbunan BBM Solar Subsidi, Modusnya Begini
Tampak pula sejumlah pihak keamanan dan aparat desa yang mencoba mengambil posisi ditengah kedua pihak untuk melerai kericuhan yang terjadi tersebut.
Suara adu mulut antar masing-masing pihak pun terdengar cukup ribut hingga menyebabkan suara bising dan membuat para pelerai cukup kewalahan mendamaikan kondisi dua belah pihak.
Video tersebut kemudian cukup banyak menarik perhatian publik, tak sedikit netizen lewat kolom komentar yang lebih membela kehadiran para truk dibandingkan oknum tangki siluman hingga memanggil kehadiran Presiden Joko Widodo.
"Hmm... Setelah aparat melihat wujud tangki siluman apa kelanjutannya?" Sindir @ari****
"Pak @jokowi awasi pihak terkait pak, Sampai kapan harus kayak gini??? Kalau perlu berhentikan langsung pak mereka hanya buat gaduh aja," tulis @aly****
"Namanya juga siluman, susah dilihat pake mata, mau panggil pesulap merah biar dibongkar trik silumannya," tambah @ura****
Berita Terkait
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
-
Sistem Logistik Bermasalah Disebut jadi Biang Kerok Macet 'Horor' Ribuan Truk di Tanjung Priok
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!