SuaraKalbar.id - Film Miracle In Cell No.7 saat ini tengah hangat di masyarakat karena setelah menunggu beberapa waktu akhirnya berhasil rilis di bioskop Indonesia.
Film yang diadaptasi secara resmi dari film aslinya yang berasal dari Korea Selatan ini tampaknya cukup banyak menarik perhatian publik dari berbagai usia, bahkan baru-baru ini viral seorang bocah yang menangis usai menonton film tersebut di bioskop yang berlokasi di Kota Singkawang, Kalimantan Barat (15/07/22).
Lewat video yang dibagikan oleh akun TikTok @amw903, telihat sebuah rekaman singkat yang merekam secara diam-diam seorang bocah menangis sesengukan di kursinya usai menonton film Miracle In Cell No.7 yang cukup mengharukan tersebut.
Namun tak hanya itu, viralnya bocah tersebut ternyata karena sikap teman-temannya yang ikut turut menonton bersamanya.
Saat pengunjung lain telah berdiri dan bergegas meninggalkan studio, bocah itu masih meringkuk menunduk di kursinya untuk mencoba menyembunyikan tangis yang akhirnya membuat beberapa teman berkumpul disekitarnya.
Beberapa bocah lain tampak menepuk dan mengelus punggung bocah yang menangis tersebut, beberapa bocah lain terlihat mencoba menghibur dengan berjongkok di depan bocah tersebut dan berbicara pelan.
Perlakuan yang diberikan bocah-bocah tersebut kepada temannya lantas menjadi sorotan karena dinilai sangat baik dalam memperlakukan temannya.
“Teman-temannya baik-baik banget,” tulis sang pemilik akun.
Video tersebut lantas viral dan menarik banyak perhatian publik, tak sedikit netizen yang dibuat terharu dengan perlakuan para teman-teman bocah tersebut hingga membanjiri unggahan tersebut dengan berbagai pujian.
“Suka banget kalo liat pertemanan bocil cowok, misalnya adek gue di rumah main selalu bawa anak kakak gue yang masih kecil, kemana-mana di gendong kalo dia capek, dibantuin temannya,” tulis @cris**
“adek-adeknya respect banget,” puji @heh**
“bocil-bocilnya pada tulus banget,” tambah @nay**
Kontributor: Maria
Berita Terkait
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Pendidikan Mentereng Joko Anwar, Berani Sentil Isu Ijazah Palsu Jokowi
-
Cara Mencairkan Koin Snack Video Jadi Rupiah, Langsung Bisa Buat Jajan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!