SuaraKalbar.id - Suasana Hari Raya Idul Fitri yang seharusnya dipenuhi dengan kebahagiaan dan bersilaturahmi, justru menjadi momen kelabu bagi Mulyadi Sood dan keluarganya. Bagaimana tidak, tepat pada Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H, sebuah tragedi kebakaran melanda rumah milik Mulyadi Sood di Jalan A. Djaelani RT. 018/RW. 007 Kelurahan Terusan, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah.
Menurut keterangan saksi mata, Syarif Ahmad Syahbani, yang juga tetangga korban, kebakaran pertama kali terdeteksi saat dirinya bersama keluarga hendak menuju pemakaman, tidak jauh dari lokasi kejadian.
"Saat masuk ke pemakaman, istri saya melihat api sudah berkobar di bagian dapur rumah bang Mulyadi. Sontak istri saya berteriak kebakaran," ujar Syarif Ahmad Syahbani seperti dikutip dari suarakalbarcoid jejaring suara.com, Rabu.
Teriakan tersebut mengundang perhatian para tetangga yang sedang merayakan Idul Fitri. Namun, upaya warga memadamkan api terhambat oleh besarnya api yang membara dan menimbulkan panas yang cukup tinggi.
Baca Juga: Jokowi Mampir di Masjid Mempawah, Warga Jungkat Heboh Minta Baju
"Kami sulit untuk memadamkan api karena sudah terlalu besar dan sangat panas sekali. Akhirnya saya sama warga yang lain coba membobol pintu depan untuk menyelamatkan barang dan perabotan," tambahnya.
Para tetangga mengetahui bahwa rumah Mulyadi Sood sedang kosong karena kebiasaan mereka merayakan hari pertama Idul Fitri di desa orangtua Mulyadi. Setelah berhasil membobol pintu, warga hanya mampu menyelamatkan dua unit sepeda motor Honda Revo dan Yamaha Mio Sporty serta satu unit kipas angin.
Pemilik rumah, Mulyadi Sood, membenarkan bahwa dirinya dan keluarga tidak berada di rumah saat kejadian. Mereka telah meninggalkan rumah sejak pukul 06.00 untuk melaksanakan Shalat Ied di masjid dekat rumah orang tuanya.
"Tahu-tahu kami dapat kabar bahwa rumah kami telah terbakar," ujar Mulyadi.
Kerugian akibat kebakaran ini belum bisa dihitung secara pasti oleh Mulyadi. Namun, ia menyebutkan bahwa uang usaha penjualan ikan, perhiasan istri, hingga perabot rumah semuanya ludes terbakar, kecuali barang-barang yang berhasil diselamatkan oleh warga.
Baca Juga: Kobaran Api Hanguskan 8 Ruko di Pasar Sungai Kunyit Mempawah
Tim Damkar Mempawah dibantu oleh warga serta petugas Polsek Mempawah Hilir dengan sigap berupaya memadamkan api yang semakin meluas. Dalam waktu kurang dari 1 jam, api berhasil dipadamkan. Hingga berita ini diturunkan, Tim Damkar masih melakukan upaya pendinginan.
Video Detik-Detik Rumah Warga Mempawah Alami Kebakaran di Hari Raya Idul Fitri:
Berita Terkait
-
Tiga Hari Libur Lebaran, Kunjungan Wisatawan di Ancol Tembus 167 Ribu
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Momen Lebaran, Jokowi Video Call Ma'ruf Amin: Warganet Tagih Silaturahmi ke Megawati!
-
Minat Kerja Jadi ART Infal Lebaran Naik 48 Persen, Tapi Kok Permintaan Malah Turun?
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Penghargaan The Asset Triple A: BRI Jadi Pemenang Best Issuer for Sustainable Finance
-
10 Wisata di Kalimantan Barat yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran
-
Detik-Detik Perkelahian Maut di Sungai Rengas yang Membuat Pemuda 24 Tahun Meregang Nyawa
-
Tips Menjaga Konsistensi Ibadah Setelah Ramadan dan Pentingnya Puasa Syawal
-
BRImo Hadirkan Kemudahan Transaksi Digital Sepanjang Libur Lebaran 2025