SuaraKalbar.id - Salah satu kandidat bakal calon Bupati Kubu Raya, Rusman Ali mengajak ribuan masyarakat yang hadir dalam acara jalan sehat di Desa Selat Remis Kecamatan Teluk Pakedaiuntuk bersama-sama menjaga kekompakan dan keharmonisan terutama dalam menghadapi pesta demokrasi pilkada serentak yang akan datang.
"Saya ingin mengajak Bapak Ibu semuanya untuk tetap menjaga kekompakan dan keharmonisan. Bersama-sama satu tujuan kembali membangun kabupaten Kubu Raya," ujar Rusman Ali pada kegiatan yang berlangsung Minggu pagi itu.
Kehadiran Rusman Ali dalam kegiatan tersebut disambut antusias oleh warga. Salah satu pengunjung dan peserta yang turut hadir Satuna berharap Iven serupa dapat semakin sering diadakan, karena dapat mempererat silaturahmi. Ia juga berharap agar kegiatan tersebut memberikan kesempatan kepada pelaku ekonomi untuk berjualan karena ramai orang datang.
"Kami sangat senang dengan adanya kegiatan ini, karena sekaligus hiburan untuk masyarakat kami disini, disamping itu banyak masyarakat bisa berjualan jajanan" ungkap Satuna.
Baca Juga: Nasdem Rekomendasikan Rusman Ali dan Mohammad Fachri Sebagai Cabup dan Cawabup Kubu Raya
Sebelumnya, Rusman Ali membuka dan mengikuti jalan sehat bersama ribuan masyarakat Teluk Pakedai. Jalan sehat yang diinisiasi oleh Forum Komunikasi Orang Bugis Kalimantan Barat tersebut di pusatkan di Desa Selat Remis.
Kegiatan tersebut dalam rangka memasyarakatkan olah raga dan mengajak masyarakat untuk selalu hidup sehat sekaligus mendekatkan silaturahmi diantara masyarakat.
"Alhamdulillah, kegiatan ini sangat bagus. Dan dapat terus ditingkatkan dan rutin dilaksanakan untuk mengajak masyarakat hidup sehat, membiasakan olah raga dan sekaligus mempererat silaturahmi diantara masyarakat," ujar Rusman.
Diketahui, Partai Nasdem secara resmi mengusung pasangan Rusman Ali dan Mohammad Fachri sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada Kubu Raya 2024. Rekomendasi tersebut diserahkan oleh Ketua DPW Nasdem Kalimantan Barat, Syarif Abdullah Alkadrie, pada Minggu (4/8) di hadapan para relawan pasangan Rusman Ali-Fachri.
Keputusan ini menegaskan posisi Partai Nasdem yang menjadi pemenang pemilu legislatif di DPRD Kubu Raya 2024 dengan sembilan kursi. Syarif Abdullah menyampaikan bahwa pengumuman ini sekaligus mengakhiri spekulasi mengenai siapa pendamping Rusman Ali dalam pemilihan mendatang.
Baca Juga: Heboh Penemuan Granat Aktif di Gudang Penampungan Barang Bekas di Kubu Raya
"Hari ini, kami secara resmi memberikan dukungan kepada Rusman Ali dan Mohammad Fachri sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Kubu Raya," ujar Syarif Abdullah Alkadrie. Ia menambahkan bahwa Mohammad Fachri dipilih langsung oleh Rusman Ali sebagai calon wakil bupati.
Berita Terkait
-
Waskita Karya Garap RSUD Kubu Raya, Menkes Budi Gunadi Sadikin Lakukan Groundbreaking
-
MK Diskualifikasi Paslon pada Pilbup Mahakam Ulu karena Buat Kontrak Politik dengan Ketua RT
-
Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah Serentak, Tjhai Chui Mie: Sangat Membanggakan Bagi Kami Semua
-
Kemendagri Bakal Kumpulkan Kepala Daerah Terpilih Lagi Besok di Monas, Persiapan Rinci Gladi Bersih Pelantikan
-
Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024: Khofifah-Emil Puncaki Perolehan Suara Pilkada Serentak
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini