Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita | Farah Nabilla
Selasa, 08 September 2020 | 13:33 WIB
Bocah SD jawab soal matematika. (Twitter/@finrul)

SuaraKalbar.id - Viral di media soal ulah seorang anak SD saat mengerjakan soal cerita matematika. Bocah itu memberikan jawaban di luar dugaan.

Tak hanya dinilai menggelikan, jawaban yang dituliskan bocah SD justru membuat warganat penasaran hingga berbondong-bondong untuk memecahkannya.

Tampak dalam selembar teks, tiga butir pertanyaan matematika diberikan dalam bentuk soal cerita. Dua soal pertama berhasil dipecahkan oleh bocah tersebut.

Soal pertama berbunyi, "Adi mempunyai 5 buku, dipinjam adiknya 2 buku. Hidung buku Adi sekarang!".

Baca Juga: Appi Mundur dari Jabatan CEO PSM Makassar ? Begini Respons Suporter

Si bocah berhasil menjawabnya dengan benar yakni dengan menuliskan perhitungan angka.

"5-2=3" tulis bocah itu menggunakan pensil.

Kemudian soal ketiga adalah masih tentang pengurangan yang tertulis, "Anis mempunyai 5 permen. Ia makan 3 permen. Berapa permen yang belum dimakan?"

Bocah itu kembali menulis jawabannya dengan benar.

"5-3=2" jawab dia.

Baca Juga: Terpapar Covid-19, Kondisi Menteri Edhy Prabowo Dalam Keadaan Sehat

Tibalah di soal ketiga yang cukup panjang. Soal tersebut berbunyi sebagai berikut.

Load More