SuaraKalbar.id - Beredar rekaman CCTV yang menampilkan seorang pria bersarung diduga mencuri tong sampah. Videonya kini viral di media sosial.
Pemilik akun Instagram @makassar_iinfo membagikan video tersebut, Kamis (10/9/2020). Sejak dibagikan telah disaksikan lebih dari 10 ribu kali.
Dalam unggahan tersebut, tampak dua rekaman CCTV. Rekaman pertama, menampilkan seorang pria yang memakai sarung dan helm mengendarai sepeda motor.
Setelah turun dari kendarannya, ia menghampiri tong sampah yang diletakkan di depan pintu gerbang sebuah bangunan.
Tak lama pria itu membuka tutup tong sampah lalu menutupnya kembali. Kemudian ia menyeret tong sampah tersebut, mendekat ke kendaraannya yang diparkir di pinggir jalan.
Sementara di video kedua, pria bersarung terlihat memutar balik kendaraanya. Ia kemudian membuang sesuatu ke dalam bak sampah tadi lalu kembali menyeretnya.
Menurut keterangan pengunggah video, pria tersebut hendak mencuri tong sampah.Aksi pencurian itu terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan.
"Terekam kamera pengawas CCTV, pencuri tempat sampah di Jalan Hertasning (samping Black Canyong Coffe) Makassar Kamis dini hari, 10 September 2020," tulisnya seperti dikutip Suarakalbar.id, Jumat (11/9/2020).
Sontak kejadian tersebut memancing warganet untuk berkomentar karena merasa heran dengan ulah sang terduga pencuri. Mereka ramai memberikan komentar kocak.
Baca Juga: Potret Ngeri Tinggalkan Botol Air di Dalam Mobil, Nyaris Bikin Kebakaran
"Yaela tong sampah dicuri juga. Indonesia ni emang keras," kata warganet.
"Seharga 1 kali cicilan motor itu tempat sampahnya. Jangan salah atau bisa bayar kos 2 bulan," timpal warganet.
"Mungkin dia itu kerja, disuruh beli tempat sampah terus setan bisikin..nyuri aja, duit buat senang-senang njay," celetuk warganet.
Hingga berita ini disusun, belum diketahui pasti motif pria bersarung mengangkut tong sampah.
Berita Terkait
-
Ledakan Tabung Gas Dahsyat Hancurkan Rumah di Cengkareng, Begini Kondisinya...
-
3 Versi Video Syur Cewek Jubir Morowali vs Pria China, Linknya Masih Dicari-cari!
-
Viral Kisah Pilu Usai Upacara HUT RI, Bocah Pungut Makanan Sisa Para Pejabat
-
Viral 8 Ekor Lumba-lumba Terdampar di Perairan Asahan, Apa Sebabnya?
-
Viral Karnaval Sound Horeg Dihentikan Polisi, Ini Sebabnya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
KUR BRI: Bukan Sekadar Pinjaman, Tapi Katalis Ekonomi Rakyat
-
5 Link ShopeePay Gratis Paling Dicari, Langsung Klaim Saldo Hingga Rp2,5 Juta!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Rejeki Akhir Bulan, Pas Buat Kamu yang Dompetnya Lagi Tipis!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Nomor Kamu Termasuk yang Beruntung Hari Ini!
-
Buruan! 5 Link ShopeePay Bagi-Bagi Saldo Gratis, Klaim Sebelum Kehabisan