SuaraKalbar.id - Bek Timnas Indonesia U-19, Elkan Baggott, melakoni debut bersama tim senior Ipswich Town. Ia tampil sebagai starter, bermain selama 90 menit, dan catatkan clean sheet.
mencatatkan debut atau penampilan perdana bersama tim utama Ipswich Town. Tak tanggung-tanggung, dirinya tampil starter dan bermain selama 90 menit.
Elkan tampil sejak menit awal saat Ipswich Town menghadapi Gillingham dalam pertandingan EFL Trophy musim 2020/2021 pada Rabu (7/10/2020) dini hari WIB. Ia berduet dengan Luke Woolfenden di lini belakang.
Duet Elkan dan Luke sangat kokoh di lini belakang Ipswich Town. Hingga 2 x 45 menit, para pemain Gillingham tak ada yang berhasil menggetarkan jala gawang klub kasta ketiga Inggris tersebut.
Pada pertadingan tersebut, Ipswich Town juga berhasil meraih kemenangan dua gol tanpa balas lewat gol yang dilesakkan oleh Armando Dobra pada menit ke-57 dan Ben Folami (75′).
Hasil tersebut membuat debut bek 17 tahun tersebut semakin manis. Selain itu, kemenangan ini membuat Ipswich Town memuncaki klasemen sementara Grup 10 EFL Trophy.
EFL Trophy sendiri merupakan kompetisi yang diikuti 48 tim League One, League Two (kompetisi level ketiga dan keempat Liga Inggris), serta tim U-21 dari Premier League dan Divisi Championship. Dua tim teratas dari delapan grup akan melaju ke fase gugur.
Pada pertandingan selanjutnya, Ipswich Town akan menghadapi Crawley. Pertandingan tersebut rencananya akan digelar pada Rabu (11/11/2020).
Elkan merupakan pemain yang sudah ditunggu-tunggu untuk mengikuti pemusatan latihan di Kroasia. Pemain keturunan Indonesia-Inggris tersebut dikabarkan akan berangkat hari ini.
Baca Juga: Lakoni 6 Uji Coba, Ini 3 Tim yang Akan Dihadapi Timnas Indonesia U-19
Berita Terkait
-
Berada di Bandara Jam 4 Pagi, Elkan Baggott Terbang ke Kroasia?
-
Bek Timnas Indonesia U-19 Jalani Debut di Tim Utama Klub Inggris
-
Lakoni 6 Uji Coba, Ini 3 Tim yang Akan Dihadapi Timnas Indonesia U-19
-
Ingin Timnas Indonesia Maksimal, PSSI Dukung Penuh Program Shin Tae-yong
-
Lanjut TC di Kroasia, Timnas Indonesia U-19 Bakal Lakoni Enam Laga Uji Coba
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Perlu Diparkir saat Lawan Malaysia
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- Pemain Keturunan Rp225 Miliar Tolak Gabung Timnas Indonesia, Publik: Keluarga Lo Bakal Dihujat
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
Pilihan
-
Cahya Supriadi Tampil, Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Gaming Rp 3 Jutaan dengan RAM Besar dan Baterai Badak, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Starting XI Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia, Gerald Vanenburg Ogah Main-main?
-
11 Rekomendasi HP 5G Murah Rp 3 jutaan dengan Chipset Sangar, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Ada Kopdes Merah Putih, Prabowo Sebut Sri Mulyani Tambah Stres
Terkini
-
Kementrans: Tidak Ada Penempatan Transmigran Baru di Kalbar
-
Aliansi Kalimantan Barat Menggugat Gelar Aksi Tolak Transmigrasi
-
Korsleting Listrik Diduga Picu Kebakaran Kios di Kubu Raya, Satu Truk Tangki Hampir Terbakar
-
KKP Bongkar Jaringan Penyelundupan Telur Penyu Lintas Negara di Kalbar, Kerugian Capai Rp9,6 Miliar
-
5 Sabun Wajah Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Ini Daftarnya!