SuaraKalbar.id - Seorang lelaki tua makan sampah di tempat sampah. Kakek ini makan sisa makanan di tempat sampah.
Potongan pendek video kakek makan sampah itu diunggah akun jejaring media sosial Instagram @Trending_youtube_.
Terlihat seorang pria tua sedang mencari makan di pinggir jalan.
Lebih menyayat hati dan mengherankannya lagi, kakek itu mengais bak sampah yang kotor demi mencari sesuap makanan yang terbuang.
Baca Juga: Kamu yang Sering Ngeluh Hidup Susah, Buang Makanan, Bapak Ini Makan Sampah!
Kakek itu tampak tak menghiraukan bau menyengat yang ada di sekitar tempat pembuangan sampah tersebut.
Satu per satu tumpukan plastik sampah dibukanya perlahan-lahan, dengan teliti sambil menahan perut yang lapar, kakek itu tampak dengan telaten memperhatikan setiap bungkus bekas makanan.
Hingga pada akhirnya, ia menemukan secuil makanan sisa.
Lalu kakek berbaju biru itu tampak mengadahkan wajahnya ke atas, seakan-akan memanjatkan rasa syukurnya terhadap Sang Pemberi Rezeki lantaran sudah diberi makanan.
Dengan menunjukkan ekspresi bahagia, kakek yang tak diketahui dari mana asalnya itu langsung melahap makanan yang ia dapat dari tempat pembuangan sampah tersebut.
Baca Juga: Memilukan! Beruang Kutub Tertangkap Kamera Memakan Plastik
Sangat miris, ketika si pembuang sampah menganggap bahwa makanan sisa tersebut tak layak dimakan, tetapi bagi si kakek, sampah makanan yang dibuang tersebut merupakan salah satu rezeki yang ia dapat dan perlu disyukuri keberadaannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Bye-bye Ribet, BRImo Kini Bilingual, Atur Bahasa Makin Mudah
-
Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional Berkat Dukungan BRI
-
5 Makna Simbol-Simbol Paskah yang Jarang Diketahui
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!