SuaraKalbar.id - Viral di Twitter unggahan soal pembeli yang keliru melakukan transfer ongkos kirim (ongkir) ke seseorang yang diduga pihak online shop.
Pembeli ini kelebihan memberikan uang. Tak tanggung-tanggung nominalnya mencapai Rp8 juta.
Hal itu ditunjukkan lewat bidikan layar yang dibagikan oleh akun Twitter @txtdarionlshop, Rabu (21/10/2020).
Dalam percakapan WhatsApp, mulanya pembeli bertanya kepada penjual mengenai ongkir barang yang dibelinya.
"Berapa ongkirnya," tanyanya seperti dikutip SuaraKalbar.id, Kamis (22/10).
Penjual lantas menjawab pertanyaan tersebut, "8000 ka".
Tak beberapa lama, pembeli menunjukkan bukti transfer ongkir yang dikirimkannya. Namun ada yang aneh kali ini.
Bukannya mengirimkan uang Rp8.000 sesuai ongkir, pembeli justru mentranfer lebih yakni Rp8 juta, tanpa diketahui penyebab pasternya.
Melihat nominal tersebut, penjual bereaksi. Ia meminta agar pembeli mengecek kembali uang yang ditransfer karena jumlahnya terlalu banyak.
Baca Juga: Viral Anak-anak Main Simulasi Demo, Warganet: Latihan Sejak Dini
"Mohon maaf pak, apa sudah dicek terlebih dahulu. Ongkirnya hanya 8.000, itu nominalnya 8.000.000 (8 juta)," kata pembeli.
Namun dalam percakapan WhatsApp, tak ditampilkan respons pembeli setelah kejadian salah transfer ongkir tersebut.
Sontak kejadian ini menyita perhatian warganet. Sejak dibagikan, unggahan itu telah mendapat enam ribu likes.
Warganet ramai memenuhi kolom komentar. Tak sedikit dari mereka yang memberikan tanggapan kocak.
"Kapan ya aku bisa tf kebablasan 0 gini hhmm," kata @silvy***.
"Semoga kelak aku bisa se-sultan itu buat ngelebihin ongkir," timpal @alga***.
"Eh buset bisa bisanya gue yang tf cuma 50rb aja ngitung nolanya berkali-kali," kata @Dend***.
Namun adapula yang justru menaruh curiga jika kejadian itu merupakan modus penipuan.
"Biasanya modus penipuan biar sisa duitnya dibalikin ke dia. Padahal mah tf aja engga, alias bukti palsu," tulis @diekea***.
"Ini sih penipuan. Nanti dia minta trf balik. Tapi ke rekening yg berbeda. Biasanya rek b***. Kalau ada yang kelebihan trf gini, langsung cek mutasi rekening dulu guys," celetuk @msuli***.
Twit lengkapnya ada di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
Fee Based Income BRI Tumbuh dari Layanan AgenBRILink Inklusif
-
Rekomendasi Hampers Cangkir Pilihan Online
-
7 Fakta Grup Facebook Gay di Pontianak yang Bikin Heboh Netizen
-
Asal-usul Nama Pontianak dan Kisah Mistis di Baliknya
-
Mengenal Lebih Dekat Suku Dayak: Tradisi, Adat, dan Warisan Budaya Kalimantan Barat