SuaraKalbar.id - Kini, berbelanja online sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat modern. Tetapi, di tengah kemudahan yang ditawarkan online shopping, tidak sedikit konsumen yang masih saja merasa khawatir, terutama mengenai keaslian produk. Banyak situs belanja online yang disusupi seller tidak resmi sehingga produk palsu atau tanpa garansi bisa sajar beredar tanpa disadari oleh pembeli.
Di sinilah muncul pertanyaan penting, jadi situs belanja online mana yang bisa kita percaya? Jawabannya adalah Blibli. Kenapa? Karena Blibli merupakan situs belanja online produk original yang aman dan terpercaya.
Berikut ini adalah beberapa alasan kenapa Blibli dinilai sebagai situs belanja online produk original yang bisa dipercaya pembeli :
1. Produk Dijual Langsung Official Store dan Mitra Resmi
Blibli bekerja sama langsung dengan merek – merek terkenal melalui official store-nya di platform. Maka artinya, semua produk berasal dari pemilik brand atau distributor resmi, sehingga dapat dipastikan pelanggan akan mendapatkan produk baru, asli, dan bergaransi.
Keuntungan membeli langsung di official store adalah adanya jaminan mendapat produk berkualitas serta dukungan purna jual, seperti layanan garansi, perbaikan, dan pengembalian barang. Dengan begitu, pelanggan tidak akan menerima barang tanpa asal usul yang jelas, seperti yang seringkali terjadi di situs belanja online lainnya.
2. Label “100% Ori” Tidak Hanya Sekedar Klaim
Blibli akan menandai produk – produk yang telah melewati proses verifikasi keaslian dengan label “100% Ori” secara eksklusif. Adanya label ini bukan sekedar hiasan melainkan bentuk komitmen dari Blibli bahwa produk tersebut benar – benar asli dan telah melalui tahap kurasi.
Selain itu, fungsi label ini juga sebagai pembeda antara produk resmi dan produk open marketplace. Jadi, pelanggan bisa lebih tenang saat berbelanja karena sudah tahu mana barang yang dijamin keasliannya dan mana yang bukan.
3. Produk Original Selalu Disertai Dengan Garansi Resmi
Salah satu ciri barang asli adalah memiliki garansi resmi dari pabrikan atau distributor. Di Blibli, hampir semua kategori produk, mulai dari elektronik, gadget, kecantikan, hingga peralatan rumah tangga yang berasal dari official store disertai garansi asli. Hal ini tentu memberikan rasa aman dan tenang ekstra bagi pelanggan karena dapat mengajukan klaim jika terjadi kerusakan.
Selain itu, Blibli pun menyediakan layanan tambahan seperti perpanjangan garansi dan asuransi pengiriman yang memperkuat posisinya sebagai situs belanja online yang sangat mengutamakan kenyamanan pelanggan.
4. Menerapkan Sistem Kurasi Ketat untuk Setiap Produk dan Penjual
Blibli tidak begitu saja menerima semua seller yang ingin berjualan melalui platform-nya. Namun, ada proses kurasi dan verifikasi yang ketat terhadap penjual yang ingin bergabung, terutama yang menawarkan produk dari merek tertentu. Tim Blibli bakal memastikan seller tersebut merupakan distributor resmi atau telah mengantongi izin dari pemilik brand.
Proses ini tidak hanya berlaku satu kali saja, namun evaluasi secara berkala pun akan dilakukan guna memastikan bahwa penjual tetap memenuhi standar kualitas yang ditetapkan oleh Blibli. Hal ini menjadi pembuktian nyata dari Blibli bahwa keaslian produk bukan hanya prioritas awal, namun komitmen jangka panjang.
Berita Terkait
-
Waspada! Menteri Meutya Ungkap Anak-Anak Jadi Sasaran Empuk Penipuan Belanja Online
-
Shop Plus Catalog Shopee Hadir, Belanja Langsung dari Layar Hiburan Semakin Mulus
-
Cara Baru Bayar IPL, Lebih Hemat dan Praktis lewat OneSmile
-
Daftar Promo HP Poco di Harbolnas 11.11, Diskon hingga Rp 500 Ribu
-
Daftar Promo Realme di Harbolnas 11.11, Diskon Harga hingga 50 Persen
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Sinergi Pemerintah Pusat dan Daerah Lewat MikroDOTS: Dorong Kemudahan Akses Layanan bagi UMKM Kalbar
-
Penumpang Motor Tewas Terlindas Truk, Begini Kejadiannya
-
Tiga Tahun Tertputus, Warga Kini Nikmati Kembali Akses Jembatan Sengkuang
-
Dari Desa untuk Negeri: Wenny Hadirkan Layanan Keuangan Modern Lewat AgenBRILink Mulya Motor
-
BRI Perkuat Sektor Produktif UMKM dengan Penyaluran KUR