Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita | Hadi Mulyono
Senin, 02 November 2020 | 12:28 WIB
ABG dikecam menginjak-injak makam pahlawan. (Instagram/@infolampung_)

SuaraKalbar.id - Viral di media sosial sebuah video tak patut dicontoh. Video itu memperlihatkan aksi seorang anak baru gede (ABG) menginjak-injak makam pahlawan.

Mirisnya, aksi tersebut diabadikan oleh sekelompok orang yang diduga teman remaja tersebut sambil tertawa.

Video pendek berdurasi setengah menit tersebut tersebar di media sosial usai diunggah pengelola akun Instagram @infolampung_.

"Viral, Remaja Injak-injak Makam Pahlawan Lampung Utara," tulis keterangan akun tersebut dikutip Suara.com, Senin (02/11/2020).

Baca Juga: Viral Sopir Truk 'Tantang' Mobil Polisi di Jalan, Mirip Adegan Film Action

Dalam video itu, terlihat seorang remaja yang mengenakan kaus hitam berjalan menuju suatu makam. Tiba-tiba tanpa rasa takut sedikitpun, remaja itu menginjak-injak makam dengan perasaan riang.

Sementara teman-temannya yang merekam tingkahnya, terdengar memperingatkan remaja tersebut. Akan tetapi, remaja itu tidak peduli dan semakin bar-bar menginjak makam pahlawan.

Remaja injak-injak makam pahlawan. (Instagram/@infolampung_

"Tak hanya menginjak, pelaku juga hendak mencabut batu nisan," lanjut pengelola akun @infolampung_.

Menurut unggahan tersebut, diketahui remaja penginjak makam itu berinisial Der. Video tersebut diketahui direkam Sabtu 31 Oktober 2020 sekitar pukul 14.00 WIB.

Hasan yang tak lain penjaga makam pahlawan mengaku memperoleh informasi itu setelah videonya viral.

Baca Juga: Heboh Pengantin Pria Ketinggalan Iring-iringan Nikah, Istrinya Tak Sadar

Akhirnya, pihaknya bersama kodim sudah mendatangi rumah remaja tersebut. Ketua DPC LVRI, Saleh Ahmad menyayangkan perbutan yang dilakukan bocah tersebut.

"Dirinya meminta dengan tegas kepada Komandan Kodim 0412 dan Kapolres Lampung Utara untuk menangkap pelaku dan menindaknya agar tidak terulang kembali," tutup keterangan unggahan @infolampung_.

Hingga artikel ini diturunkan, video tersebut langsung disambar komentar-komentar pedas dari warganet.

"Penjara laah jangan sampe minta maaf bermodalkan materai," tulis akun @gie***

"Di tunggu minta maafnya pasti kan nanti nangis-nangis yo pasti," timpal akun @matali***

"Yang t***l bukan hanya pelaku. Tapi teman-temannya juga di belakang layar yang ikut mentertawai. Itu artinya tl berjamaah. Jadi plis kasih pelajaran juga buat tim horenya. Biar hal serupa tidak terulang lagi," sambung akun @ekos.

Sejak dibagikan video itu telah ditonton ratusan kali. Selengkapnya bisa klik di sini.

Load More