SuaraKalbar.id - Henny Mona membeberkan masalah rumah tangga dengan Rio Reifan. Menurut perempuan pengusaha ini, keributan antara dirinya dan Rio bukan cuma sekadar cekcok, tapi juga telah terjadi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Kepada wartawan, Henny Mona mengaku sudah mengalami empat kali KDRT yang dilakukan oleh bintang sinetron Tukang Bubur Naik Haji itu. Selain ingin dilempar dari lantai lima, Henny juga pernah dicekik Rio Reifan hingga membuatnya hampir tewas.
"Saat itu aku sudah dicekik, sudah hampir pingsan karena nggak bisa napas," kata Henny Mona, saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (23/12/2020).
Mendapat prilaku seperti itu, Henny Mona mengaku bahwa dirinya lebih memilih pasrah ketimbang melawan.
Baca Juga: Dugaan KDRT, Henny Mona Ngaku Nyaris Dilempar Rio Reifan dari Lantai 5
"Aku bilang, 'terserah kalau mau matiin aku, matiin aja, aku sudah pasrah lilahitaallah'. Gitu," kata Henny Mona.
Lebih lanjut, Henny Mona tak menyangkan bahwa prilaku suaminya sangat kasar kepadanya usai berumah tangga. Sebab, saat pacaran ia menilai, Rio Reifan orang yang lembut dan juga romatis.
"Aku nggak nyangka banget Rio seperti itu. Karena selama pacaran dia orangnya romantis banget, dia lembut banget," kata Henny Mona membeberkan.
"Tapi setelah aku menjadi istrinya aku dibabi buta sama Rio," ujar Henny Mona melanjutkan.
Terkait pengakuan Henny Mona yang menerima KDRT, Rio Reifan belum memberi tanggapannya.
Baca Juga: Tuduh Rio Reifan Selingkuh, Istri Akui Punya Banyak Bukti
Rio Reifan dan Henny Mona menikah pada 2018. Tak lama setelahnya sang aktor ditangkap polisi karena kasus narkoba.
Tak lama bebas pada awal Juni lalu, Rio Reifan menggugat cerai sang istri di Pengadilan Agama Bekasi.
Kekinian, sidang perceraian mereka masih bergulir di Pengadilan Agama Bekasi.
Berita Terkait
-
Deretan Artis Jalani Puasa di Penjara, Ada Nikita Mirzani
-
Kaleidoskop 2024: Artis Tanah Air Terjerat Kasus Narkoba
-
Ditolak Rehabilitasi, Rio Reifan Terancam 12 Tahun Penjara usai 5 Kali Ditangkap Kasus Narkoba
-
Polisi Perlihatkan Barang Bukti Kasus Rio Reifan, Ada Sabu hingga Ekstasi
-
Belajar Dari Rio Reifan yang Kecanduan Narkoba Hingga Lima Kali, Ahli Sebut Pentingnya Sambutan Baik Orang Terdekat
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan
-
10 Tempat Wisata Alam Terbaik di Kalimantan Barat yang Wajib Dikunjungi