SuaraKalbar.id - Sebuah konten viral di Tiktok menyedot perhatian warganet karena menampikan perlakuan tak biasa dari seorang ibu kepada bayinya.
Ibu yang akunnya disamarkan tersebut, sengaja mencampur kuning telur mentah dengan susu lalu diberikan kepada bayinya.
Unggahannya dibagikan ulang oleh sejumlah akun di media sosial, salah satunya pengguna Twitter @AREAJULID, Rabu (23/12/2020).
Dalam postingan itu, terlihat tangan seorang wanita memegang dot yang isinya berwarna kuning, bukan susu seperti pada umumnya.
Baca Juga: Minta Saran Nama Bayi yang Ada Unsur Motor, Jawaban Warganet Bikin Ngakak
Wanita itu lalu menjelaskan, kalau isi dot tersebut adalah campuran kuning telur mentah, air dan susu formula.
"Kuning telor (bisa telor ayam kampung..omega..puyuh) mentah masukkan ke dotnya kasih air panas, aduk-aduk tambahkan susu formulanya aduk lagi terus tambahin air dingin," tulisnya seperti dikutip SuaraKalbar.id, Rabu (24/12/2020).
Dia mengklaim kalau campuran tersebut bisa membuat bayi sehat, pintar dan cepat tumbuh gigi, sehingga dia memberikannya ke sang anak.
"Resepku supaaya bayi sehat kuat jenius cepet numbuh gigi cepet jalan dan banyak kepintaran," terangnya.
Setelah diunggah, resep bayi pintar ala ibu justru mengundang kritik dari kalangan warganet. Tak sedikit yang menganggap bahwa resep tersebut tidak selayaknya diberikan ke bayi.
Baca Juga: Cara Aneh Masak Tempe, Bule Ini Diserbu Warganet Indonesia
"Gak boleh ya mom, plis jangan sembarangan ngasih makan buat bayiiikkkk. DSA (Dokter Spesialis Anak) tidak pernah menganjurkan pemberikan makanan setengah matang/mentah untuk bayi yang udah mulai MPASI, semua harus matang," kata @AlNadia.
Akun tersebut juga menyertakan keterangan yang menyebut kalau telur utuh dapat mengandung bakteri Salmonella. Di mana anak usia balita lebih berisiko mengalami gejala keracunan dibandingkan orang dewasa, bila mengonsumsi terlur mentah atau setengah matang.
"Setau gue bayi sampai balita itu gak boleh makan yang setengah matang apalagi ini mentah..rentan kena bakterinya. Belajar jangan modal tiktok doang bund. Ellah..emosi," timpal @Hadiya***.
"Telur tu baguss banget buat bayi, disaranin sehari sebutir karena sumber protein hewani pas mpasi, tapi mateng bund, ga dicampur2 aduk macem gitu bentuknya," sentil @melinda***.
Cuitannya bisa dicek di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
7 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta: Irit, Bandel, dan Mudah Perawatan!
-
Dari Area Head hingga Remodelling Mantri, BRI Siap Tancap Gas dengan BRIvolution Phase 1
-
Bangkitkan Teh Nusantara, Begini Kisah Sukses Sila Artisan Tea Menghadapi Gempuran Produk Impor
-
Kabar Baik untuk Para Guru dan Dosen di Kalbar, Untan Kini Buka Program S3 Pendidikan!
-
AgenBRILink Ini Punya 3 Cabang, Bantu Petani Jangkau Layanan Keuangan