SuaraKalbar.id - Seorang wanita berhijab duduk di tepi jembatan sambil menangis histeris. Dia diduga hendak bunuh diri.
Wanita yang diketahui berinisial YAS itu duduk di pinggir Jembatan Rumpiang sambil meneteskan air mata tanpa diketahui penyebabnya.
Namun sikap suami yang juga berada di lokasi kejadian justru membuat geleng-gelang kepala.
Diberitakan Kanalkalimantan (jaringan Suara.com), YAS diduga hendak mengakhiri hidup di Jembatan Rumpiang, Barito Kuala, Kalimantan Selatan, Minggu (15/2/2021).
Baca Juga: Viral Seorang Pria Hendak Bunuh Diri di Flyover Rawa Panjang Bekasi
Aksinya terekam kamera dan videonya menghebohkan warga.
Beruntung niat YAS mengakhiri hidup berhasil digagalkan oleh anggota Polsek Bakumpai Aipda Mardandi bersama anggota Koramil Cerbon Heriyanto.
“Ya, diduga akibat masalah rumah tangga, YAS mau mengakhiri hidupnya,” ucap Mardandi (14/2/2021) petang.
Mardandi menjelaskan, YAS saat itu ternyata tidak sedang sendirian. Dia bersama suaminya, DF yang duduk menunggu di atas sepeda motor.

Namun saat ditanya tentang keadaan istrinya, laki-laki tersebut tidak memberikan jawaban pasti.
Baca Juga: Warga Kramatwatu Geger, Pemuda 26 Tahun Gantung Diri Saat ditagih Hutang
“Sebenarnya YAS tidak sendirian di jembatan saat itu, suami DF duduk menunggu di sepeda motor. Ketika saya tanya, jawaban DF juga tidak menyambung,” beber Mardandi.
Lantaran tak ingin terjadi hal buruk, Mardandi pun berusaha mengevakuasi YAS dari sisi jembatan.
“Ketika saya tanya suaminya tidak nyambung, takut terjadi hal yang tidak diinginkan dan kebetulan waktu itu cuma saya sendiri, saya lanjut mendatangi istrinya yang duduk di luar batas Jembatan Rumpiang dalam posisi yang sangat berbahaya," ujarnya.
Dia sempat memberikan nasihat kepada suami YAS sambil menunggu bantuan datang. Namun lagi-lagi suami DF tampak bingung, sementara YAS terus menangis.
“Kalau saya paksa, takutnya suaminya sewaktu-waktu memberikan nasehat malah didorong. Karena kalau saya lihat psikologi dari wajah suaminya sedang banyak pikiran dan istrinya menangis tanpa berhenti,” kata Mardandi.
Setelah YAS dievakuasi, keduanya pun akhirnya diantar ke rumah kerabatnya usai kejadian.
Berita Terkait
-
Pelatih Oxford United Hubungkan Gol Bunuh Diri Ole Romeny dengan Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Penampakan Kim Jong Un Awasi Langsung Uji Coba Drone Bunuh Diri Baru Berbasis AI
-
Misteri Kasus Akseyna yang Trending: Profil, Kronologi Kematian, dan Update
-
Detik-detik KMP Portlink III Tabrak Jembatan Bergerak di Dermaga Eksekutif Merak
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
10 Film Paskah Terbaik untuk Menginspirasi Iman dan Harapan
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!