SuaraKalbar.id - Seorang pemuda Mempawah, Kalimantan Barat ditangkap polisi atas aksi bejat yang dilakukannya terhadap gadis belia.
SH, inisial pemuda itu tersandung kasus pencabulan anak di bawah umur. Dia melakukan pencabulan terhadap remaja berusia 12 tahun, sebut saja Bunga.
Ulah SH membuat orangtua Bunga murka hingga melaporkan kejadian itu ke polisi.
Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, melalui Kapolsek Siantan, Iptu Rahmad Kartono, menjelaskan, penangkapan SH berawal dari laporan orangtua Bunga atas tindak pencabulan yang terjadi pada November 2020 lalu.
Baca Juga: Bejat! Oknum PNS di Aceh Tega Cabuli Anak Kandung yang Masih Balita
Menurut Fauzan, korban Bunga sebelumnya melapor kepada sang orangtua, bahwa tersangka SH telah mencium bibir, lalu menggunakan kedua tangan selanjutnya memegang payudara dan kemaluannya.
“Orangtua Bunga yang tak terima atas perbuatan SH, melapor ke Mapolsek Siantan. Kita proses dan tadi sore telah dilakukan penangkapan terhadap tersangka,” ungkap Fauzan seperti dikutip dari Suarakalbar.co.id (jaringan Suara.com).
Polisi lantas menindaklanjuti laporan kasus pencabulan itu. Tak butuh waktu lama, pelaku berhasil ditangkap, Minggu (21/2/2021) kemarin.
SH dibekuk Tim Unit Reskrim Polsek Siantan, Polres Mempawah di salah satu desa Kecamatan Jongkat. Dia pun langsung digiring ke Mapolsek Siantan untuk menjalani pemeriksaan.
Atas perbuatan itu, tersangka SH diduga telah melanggar Pasal 82 ayat 1 UU RI Nomor 17 Tahun 2016 tentang Perlindungan Anak.
Baca Juga: Bejat! Setubuhi Putri Kandung Sampai Hamil, AH Paksa Anak Layani Orang Gila
SH menjalani pemeriksaan intensif di Mapolsek Siantan sambil berkoordinasi dengan Unit PPA Polres Mempawah.
Berita Terkait
-
Komisi Hukum DPR Endus Ada Ketidakberesan Vonis Bebas Oknum Polisi di Kasus Pencabulan Anak Papua
-
Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Cabuli 3 Anak, Kemen PPPA Turun Tangan Ungkap Fakta Penting Ini
-
Kasus Cabuli Mantan Pacar, Hari Ini Mario Dandy Bawa Saksi Meringankan ke Sidang, Siapa?
-
Jerome Polin Bantu Siswa yang Tak Bisa Ikut SNBP di Kalbar Tuai Pro Kontra
-
Guru Lalai Input Data, 113 Siswa SMA di Kalbar Gagal SNBP 2025!
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Desa Wunut Bagikan THR dan Jaminan Sosial, Bukti Nyata Inovasi Desa Berkat Program BRI
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan