SuaraKalbar.id - Curhatan seorang wanita mendadak viral di TikTok dan mengundang perhatian. Sebab, wanita itu menceritakan pengalamannya saat kirim kue ulang tahun ke penjara.
Lewat postingannya di akun @ismia_03 baru-baru ini, dia membagikan pengalamannya tersebut. Videonya bahkan sudah ditonton lebih dari 1,2 juta kali.
Awalnya, Ismi bercerita kalau dirinya mengirimkan cake kepada seseoang penghuni Lapas narkoba.
Cake itu mirip dengan kue ulang tahun cokelat yang dihias menarik di bagian atas dan dibungkus di dalam kardus.
"Kirim kue ke lapas narkotika," ujarnya.
Namun sebelum masuk, kue ulang tahun yang dibawa Ismi diperiksa oleh seorang petugas. Kardusnya dibuka dan dilihat isinya.
Seorang petugas Lapas narkoba tampak memegang pisau besar dan mengecek kue yang dibawa Ismi sampai bagian dalam-dalamnya.
Petugas memotong kue ulang tahun tersebut menjadi beberapa bagian sambil melihat isinya apakah ada barang yang mencurigakan atau tidak.
Proses tersebut seketika membuat bentuk kue yang dibawa Ismi berubah bentuk menjadi potongan panjang.
Baca Juga: Kondisi Penjara Turki Kian Buruk di Tengah Pandemi
Wanita itu lalu berujar, "Diperiksa dulu, hancur duluan kuenya sebelum sampai ke orangnya.
Kendati begitu, Ismi menerima hal itu karena sadar sudah menjadi aturan saat berkunjung ke penjara. Setiap makanan yang dibawa pengunjung harus diperiksa.
Apalagi petugas pun mencoba menata kembali bentuk kue yang dibawanya meski sudah dipotong jadi beberapa bagian.
"Gapapa harus ikuti aturan petugas, biar aman," ungkapnya.
Cerita Ismi ini dikomentari oleh warganet yang menyaksikan videonya. Kebanyakan berkomentar kalau pemeriksaan tersebut wajar.
"Ini dilakukan supaya keluarga/kerabat tidak menyelundupkan barang berbahaya/narkotia ke dalam lapas," ujar haikal.
"Ya itu sudah sesuai prosedur lapas..soale kan takute ada barang terlarang di dalamnya makannya diperiksa," kata dave19.
Namun adapula yang memberikan komentar bernada lain karena tak tega melihat kue ulang tahun yang dibawa.
"Yang ulang tahun tahanannya, yang potong kue petugasnya, hehe," celetuk dorr.
"Nyesek banget. Bikinnya setenagh modar yang motong kue bukan yang ultah," tulis NY bawel.
Videonya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Fee Based Income BRI Tumbuh dari Layanan AgenBRILink Inklusif
-
Rekomendasi Hampers Cangkir Pilihan Online
-
7 Fakta Grup Facebook Gay di Pontianak yang Bikin Heboh Netizen
-
Asal-usul Nama Pontianak dan Kisah Mistis di Baliknya
-
Mengenal Lebih Dekat Suku Dayak: Tradisi, Adat, dan Warisan Budaya Kalimantan Barat