SuaraKalbar.id - Ulah bulus MA sebagai pengedar narkoba berhasil dibongkar polisi. Pria itu tak berkutik, setelah kena jebakan.
MA diamankan karena kasus penyalahgunaan narkoba pada Senin (22/3/2021). Kini dia meringkuk di tahanan.
Kapolres Hulu Sungai Utara (HSU) AKBP Afri Darmawan melalui Kapolsek Amuntai Kota Ipda Doni membenarkan penangkapan pelaku.
Pelaku MA ditangkap di sebuah gang Jalan Brigjen Hasan Baseri Desa Tapus RT 03 Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten HSU, Kalimantan Selatan.
Baca Juga: Begini Peran Oknum Polisi di Tanjungpinang Selundupkan Narkoba ke Lapas
Doni menuturkan, penangkapan ini bermula dari informasi masyarakat tentang ada aktivitas peredaran sabu di Desa Tapus.
Anggota Polsek Amuntai Kota kemudian menelusuri informasi tersebut dan berhasil melakukan komunikasi dengan MA untuk membeli 1 paket sabu seharga Rp 450 ribu.
“Pada awalnya transaksi disepekati dilakukan di sekitar rumah makan Kalijo Desa Muara Tapus , namun selanjutnya tersangka mengubah tempat transaksi ke sebuah gang dekat sekolahan TK Desa Tapus,” ujar Doni seperti dikutip dari Kanalkalimantan.com (jaringan Suara.com)
Saat transaksi dan barang bukti utama dibawa tersangka, anggota polisi yang menyamar langsung melakukan penangkapan. Pelaku berhasil diringkus.
Petugas menemukan barang bukti 1 paket sabu 0,33 gram yang diletakkan di atas sandal warna biru tidak jauh dari tersangka.
Baca Juga: Bawa 944 Butir Ekstasi, Kurir 34 Tahun Diciduk Polisi di Depan PN Jakpus
Selain itu, juga diamankan uang sebesar Rp 450 ribu yang ditemukan di saku celana sebelah kanan tersangka dan 1 buah sandal warna biru yang bakal dijadikan barang bukti.
Tersangka bersama barang bukti digelandang ke Mapolsek Amuntai Kota guna proses hukum lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
- 35 Kode Redeem FF Hari Ini 20 mei 2025, Klaim Hadiah Skin M1887 hingga Diamonds
Pilihan
-
Mesin Lebih Besar, Bodi Lebih Kecil, Harga Lebih Murah: Perbandingan Aerox Alpha vs QJMotor AX200S
-
Nick Kuipers Resmi Tinggalkan Persib, Lanjut Karier ke Eropa atau Persija?
-
QRIS Bisa Digunakan di Jepang dan China! India, Korsel dan Arab Saudi Segera Menyusul
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
Terkini
-
Harga Emas Meroket! Ada yang Melonjak Hingga Rp1,9 Juta per Gram, Ini Daftar Lengkapnya
-
Tips Menabung Haji bagi Petani Sawit Kalbar, Berangkat ke Tanah Suci dari Hasil Kebun
-
Tips Menabung Haji 5 Tahun Langsung Berangkat ke Tanah Suci
-
Pemkot Pontianak Hadirkan Pasar Murah Jelang Idul Adha, Cek Jadwal dan Lokasinya di Sini!
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI