SuaraKalbar.id - Kecelakaan kerja yang terjadi di sebuah pusat perbelanjaan di Singkawang, Kalimantan Barat diselidiki oleh polisi.
Tujuh pekerja terluka akibat lift jatuh dalam insiden yang terjadi pada Rabu (24/3/2021) itu.
Mereka yang merupakan pekerja perluasan bangunan CV Arli menaiki lift namun mengalami kejadian nahas.
Kapolres Singkawang, AKBP Prasetiyo Adhi Wibowo menuturkan pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaaan terhadap sejumlah saksi.
Baca Juga: DPRD Batam Sidak Lokasi Kecelakaan Kerja PT ASL, Sebut Ada Miskomunikasi
"Apakah kejadian ini dikarenakan kelalaian atau ketidaklaikan peralatan yang digunakan para pekerja, itu yang masih kita dalami," ujarnya seperti dikutip dari Antara.
Saat ini beberapa pekerja yang mengalami kecelakaan sudah dibawa ke RSUD Abdul Aziz Singkawang guna perawatan lebih lanjut.
Secara terpisah, Direktur RSUD Abdul Aziz Singkawang, Ruchanihadi mengatakan, berdasarkan informasi dari Unit Gawat Darurat (UGD) bahwa sebanyak 7 orang pekerja diantar ke RSUD, Rabu sore.
"Ketujuh korban tersebut, sempat ditangani di UGD dengan kondisi secara umum baik. Namun ada beberapa orang yang cedera seperti luka robek dan patah tulang," katanya.
Para korban yang mengalami luka robek sudah dilakukan penjahitan, sedangkan yang patah tulang sudah dilakukan rontgen.
Baca Juga: Tekan Angka Kecelakaan Kerja, Industri Manufaktur Wajib Otomatisasi
"Dari tujuh orang yang masuk ke RSUD Abdul Aziz, tiga diantaranya pada hari ini (Kamis) sudah pulang, sedangkan empat lainnya masih menjalani perawatan di RSUD Abdul Aziz Singkawang," ujarnya.
Dia mengungkapkan, dari empat orang yang menjalani rawat inap, tiga diantaranya menjalani perawatan di Bangsal Bedah, sedangkan satu lainnya dirawat di bangsal syaraf.
"Kondisi pasien saat ini baik dan sadar," ungkapnya.
Sementara itu, Pengawas Ketenagakerjaan Wilayah 1 Provinsi Kalbar Shinta Rika menyebut pihaknya saat ini belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait insiden kecelakaan kerja itu.
Berita Terkait
-
Ini Cara Nawakara Tingkatkan Keamanan di Tempat Kerja
-
Jamin Keselamatan Pekerja, PP Presisi Catatkan Nol Kecelakaan Kerja
-
WNI Muhammad Rizharul Fakih Meninggal Terjepit Logam 2 Ton di Jepang
-
Profil Herman, Politisi PKS Tersangka Pencabulan Anak Dilantik jadi DPRD
-
Heboh! Tersangka Pencabulan Anak Dilantik Jadi Anggota DPRD, PKS Siapkan 2 Langkah Tegas!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California