SuaraKalbar.id - Hotel Maestro yang berada di Kota Pontianak, Kalimantan Barat disita oleh Kejaksaan Agung, Kamis (25/3/2021).
Hotel Maestro disita oleh penyidik dari Kejaksaan Agung sebab merupakan salah satu aset milik tersangka kasus korupsi Asabri, Benny Tjokrosaputro.
Adanya penyitaan ini, membuat pihak manajemen hotel bersuara. General Manager Hotel Maestro Pontianak, Yuliardi Qamal menerangkan bisnis masih berjalan sebagaimana mestinya meski hotel telah disita.
"Sudah ada baca dan dengar pemberitaan terkait persoalan yang ada. Sejauh ini kami seperti biasa tidak ada kendala atau apa pun," ujarnya seperti dikutip dari Antara, Senin (29/3/2021).
Ia menyabut persoalan hukum atau lainnya itu ada ranah tersendiri. Pihaknya sebagai manajemen operasional bisnis hotel menjalankan fungsi sebagaimana mestinya.
"Kami dari manajemen menjalankan bisnis. Persoalan yang ada bukan ranah kami dan saya tegaskan saat ini bisnis masih berjalan seperti sebagaimana mestinya," sambungnya.
Namun bila persoalan yang ada hingga berujung pada penutupan operasional hotel maka akan berdampak luas. Terlebih, ada banyak orang yang bekerja di hotel.
"Belum lagi suplai bahan baku untuk hotel dan turunan lainnya yang sangat berdampak luas. Belum lagi sebagai sumber PAD Kota Pontianak serta investasi yang ada," sambun
Untuk diketahui, Tim Jaksa Penyidik Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) melakukan tindakan penyitaan barang bukti dalam perkara tindak pidana korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi PT Asabri.
Baca Juga: 2 Jam Cita Citata Diperiksa KPK, Jadi Saksi Kasus Korupsi Bansos Covid-19
Penyitaan aset milik tersangka Benny Tjokrosaputro dilakukan di Pontianak dan Mempawah Kalimanan Barat. Adapun aset yang disita berupa enam bidang tanah dan bangunan di atasnya termasuk Hotel Maestro Pontianak dan mal.
Kasus korupsi PT Asab diduga menyebabkan kerugian keuangan negara sekira Rp 23 triliun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Warga Aceh Tamiang Berjuang Pulihkan Usaha Pascabencana: Rasanya Berat Sekali
-
Info Salat Jumat 2 Januari 2025, Berikut Daftar Imam dan Khatib 20 Masjid di Mempawah
-
Lumpur Setinggi Lutut Pernah Tutup Jalan Aceh Tamiang, Kini Akses Medan-Aceh Kembali Normal
-
Makna Tradisi Bakar Jagung Malam Tahun Baru: Simbol Kebersamaan hingga Harapan Baru
-
Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru di Pontianak: Ini Skema dan Jam Penerapannya