SuaraKalbar.id - Kerja di luar negeri, tak menghalangi semangat para tenaga kerja wanita (TKW) asal Indonesia untuk menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.
Seorang TKW pun membagikan pengalamannya puasa di negeri orang lewat video viral di TikTok. Ia malah dibuat ngakak dengan ucapan sang majikan saat puasa.
Wanita pengguna akun wadonjahatecirtim itu diketahui bekerja di Taiwan. Ia menceritakan momen saat hari pertama puasa.
Kala itu, dia ditanya oleh majikannya mengapa tidak makan sedari tadi. Si majikan curiga kalau dia tak punya makanan.
"Hari pertama puasa, ditanya sama majikan Eny..kok dari tadi sampai siang gini. Kamu gak ada makanan?" ujarnya menirukan ucapan majikan.
Mendapat pertanyaan tersebut Eny pun menjawab kalau dirinya sedang berpuasa. Namun rupanya si majikan tak paham makna berpuasa sesungguhnya.
"Emang kalau puasa gak boleh makan?," tanya majikan.
Majikan tersebut bahkan menyarankan Eny untuk makan karena khawatir jadi lemas saat bekerja. Tak hanya itu, si majikan juga melontarkan ucapan tak terduga.
"Nanti kamu mati. Lems, makan dlu sana...lagian Allah kamu di Indonesia bukan di Taiwan. Kamu makan dlu nanti puasa lagi," timpal majikan.
Baca Juga: Jadwal Sholat Kota Batam 3 Ramadhan 1442 H
Kontan saja pesan tersebut membuat Eny tertawa. Baginya pesan itu menggelikan.
"Dibikin bengek sama Laopan (majikan) aku," tulisnya sebagai caption.
Kisah yang dibagikan Eny tersebut mengundang tawa warganet lain. Mereka menyoroti ucapan majikan Eny lewat beragam komentar lucu-lucu.
"Lah dikiran presin, Indo sama Taiwan (Tuhan) beda," kata Glowly.id
"Majikan mba baik banget perhatiab sampai dua ngomong takut mati lemas," tulis taekok.
"Definisi puasa bagi dia adalah beda konsep," celetuk Ceo Kentang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Kue Batang Burok dan Tari Timang Banjar Resmi Jadi Warisan Budaya
-
Status Tersangka Curi Listrik dan Penyalahgunaan Bahan Peledak WN China Liu Xiaodong Tetap
-
Kenapa Parkir di Trotoar Masih Marak? Dishub Pontianak Gelar Razia Gabungan
-
Ingin Makeup Natural Sehari-hari? Ini 5 Foundation Terbaik yang Wajib Dicoba
-
5 Bedak Tabur Terbaik untuk Kulit Berjerawat, Ringan dan Tidak Menyumbat Pori