SuaraKalbar.id - Kendati mayoritas penduduk di Jepang bukan pemeluk agama Islam, faktanya tingkat toleransi warga masyarakat dari Negeri Sakura begitu tinggi.
Belum lama ini, publik dibuat tercengang dengan cuplikan video pelajar Jepang tengah mengantre dengan sopan sebelum memasuki sebuah bangunan masjid di Tokyo.
Sikap para pelajar Jepang ini mendadak jadi sorotan warganet, usai melakukan beberapa hal sebelum memasuki area masjid.
Tak hanya pelajar perempuan, siswa laki-laki juga berlaku lembut dan sopan sebelum memasuki masjid.
Baca Juga: Maafkan Perekam Video Viral, Ketua Banggar DPR Ogah Bawa ke Jalur Hukum
Menghargai rumah ibadah orang Muslim, para pelajar laki-laki telah terlebih dahulu memasuki masjid dengan terlebih dahulu melepas sepatu.
Sepatu tak ditinggalkan oleh mereka begitu saja, melainkan ditata rapih di depan area masjid.
Aksi pelajar perempuan juga tak kalah membuat warganet kagum, sebab mereka merangkap rok mereka dengan bawahan berupa celana panjang sebelum memasuki area masjid.
Beberapa pelajar perempuan juga sengaja membawa syal untuk dijadikan kerudung ketika melakukan kunjungan ke dalam masjid.
Sungguh pemandangan menyejukkan ini sukses membuat warganet kagum akan sopan santun para pelajar Jepang yang berkunjung ke Masjid di Tokyo tersebut.
Baca Juga: Lupa Kalau Sedang Puasa, Kocaknya Baim Wong Terlanjur Makan Snack 2 Bungkus
Tidak sedikit warganet yang memberikan tanggapan terhadap video unggahan akun Twitter @hiboorans tersebut.
Berita Terkait
-
Konon Dibangun Pakai Dana Pinjaman, Review Fasilitas Masjid Al Jabbar Karya Ridwan Kamil Disorot
-
Kini Soroti Utang Masjid Al Jabbar, Dedi Mulyadi Pernah Sindir Ridwan Kamil: Sekolah Amerika, tapi
-
Mengintip Kemegahan Masjid Al Jabbar, Tempat Ibadah yang jadi Salah Satu Wisata Religi di Bandung
-
Bolehkah Membangun Masjid dengan Dana Pinjaman? Dedi Mulyadi Singgung Al Jabbar
-
7 Fakta Menarik Masjid Al Jabbar, Disebut Dibangun Dengan Utang Rp3,4 Triliun
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Desa Wunut Bagikan THR dan Jaminan Sosial, Bukti Nyata Inovasi Desa Berkat Program BRI
-
Panduan Jelajah Bukit Kelam: Destinasi Wisata di Sintang yang Menakjubkan
-
Mengenal Tradisi Gawai Dayak: Tempat Liburan Sekaligus Menyelami Budaya Lokal
-
Rute Perjalanan Darat dari Pontianak ke Kapuas Hulu: Apa yang Perlu Kamu Siapkan?
-
Kuliner Khas Kalimantan Barat: 7 Makanan yang Wajib Dicoba Saat Liburan