SuaraKalbar.id - Seorang istri memperlihatkan cara unik saat bayar utang ke tukang kredit. Diduga takut ketahuan suami, dia memilih membayarnya di kuburan.
Kisah bayar utang di kuburan itu diperlihatkan lewat video viral yang dibagikan kreator Tiktok allexpalleong, Rabu (28/4/2021). Pengunggah video diketahui merupakan pegawai koperasi harian.
Dalam rekaman yang diunggah, Alex menunjukkan momen ketika dirinya masuk ke area kuburan.
"Nasabah takut suami. Angsuran di rumah (tanda silang), angsuran di kuburan (tanda centang)," tulisnya dalam narasi video.
Dengan pakaian rapi dan tampilan klimis, tukang kredit itu mendekat ke sebuah makam. Sejurus kemudian, dia jongkok dan menengok kanan-kiri.
Lalu dia mengangkat batu bata yang ada di hadapannya, seperti mencari sesuatu.
Sampai akhirnya karena merasa tak menemukan apa yang dicari dia mengangkat batu bata di sisi lain. Benar saja, dia menemukan sejumlah uang yang disembunyikan di bawah batu bata.
Alex lalu menghitung uang tersebut lalu mencatat di buku yang dibawa. Usut punya usut, itu merupakan uang dari seorang nasabah.
Nasabah membayar utang dengan cara mengangsur tapi enggan ditemui di rumah karena diduga takut ketahuan suami.
Baca Juga: Viral Aksi Nenek Suruh Cucunya Ngemis, Setoran Kurang Kepala Dipukul
Si nasabah kemudian janjian dengan Alex untuk membayar utang di kuburan. Namun saat Alex datang, nasabah itu tak ada di lokasi, agar jejaknya tak terendus orang rumah.
Dalam videonya, Alex pun tak menjelaskan lebih lanjut kejadian setelah ambil uang angsuran dari nasabah di kuburan.
Terlepas dari semunya, warganet yang menonton postingan Alex dibuat heran dengan cara nasabah bayar cicilan. Banyak komentar lucu dituliskan.
"Hahahaha, ada aja kelakuan nasabah. Tapi mending masih mau bayar gak ruwet," kata Silviana Liana.
"Itu tandanya yang utang takut matinya nanti kalau masih utang, banyarnya sampai di kuburan. Mantap," timpal user232.
"Ya ampun dah kaya main petak umpet, untung ngajaknya siang coba kalau malam," celetuk penyejuk hati.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
BRI Bina Puluhan Ribu Klaster untuk Percepat Kenaikan Kelas UMKM
-
Apa Saja Alat Musik Tradisional Kalimantan Barat? Warisan Budaya yang Sarat Makna
-
Apa Saja Tarian Tradisional Kalimantan Barat? Berikut Rinciannya
-
4 Pilihan Makeup Wudhu Friendly untuk Wanita Muslim Aktif, Halal dan Tahan Lama
-
Pilihan Sunscreen Wudhu Friendly Murah Terbaik untuk Cegah Penuaan Dini