SuaraKalbar.id - Setelah mengungkap kisah dirinya menjadi masuk islam atau mualaf, Marcell Siahaan akhirnya membagikan momen Lebaran untuk kali pertama.
Marcell Siahaan mengunggah potret selfie dirinya bersama sang istri Rima Melati Adams dan sang anak melalui Instagram, Kamis (!2/5/2021). Unggahan itupun menjadi sorotan.
Bukan tanpa sebab, Marcell Siahaan menuliskan narasi panjang dalam unggahan tersebut. Dia membeberkan alasan mengapa dirinya akhirnya mengumbar potret saat merayakan Hari Raya Idul Fitri.
Mengutip Matamata.com, ternyata, ada alasan khusus akhirnya dia memberanikan diri mengumbarnya.
Baca Juga: Tonton Orasi Kebangsaan Gus Miftah, Warga Belanda Ini Putuskan Masuk Islam
Dalam unggahan itu, pelantun Semusim itu juga mengucapkan selamat lebaran dan juga peringatan Kenaikan Isa Almasih.
"Untuk mereka yang mengenal dekat siapa saya sejak dulu tentunya paham bahwa memposting foto-foto yang memamerkan kehidupan pribadi yang ada hubungannya dengan kehidupan religius-spiritual bukanlah sesuatu yang saya banget. Sangat bukan saya, dan bukan sesuatu yang pantas saya pamer-pamerkan," tulis Marcell.
Marcell Siahaan mengaku, postingannya itu merupakan bentuk rasa syukur karena di tengah pandemi keluarganya masih diberi kesempatan menikmati hidup.
"Tapi untuk kali ini saya memberanikan diri, hanya sebagai bentuk rasa syukur saya bahwa sampai detik ini saya sekeluarga masih dirahmati, diberikan kesempatan menikmati hidup serta menikmati kebahagiaan ditengah badai yang belum kunjung reda. Alhamdulillah, kami masih kokoh berdiri," lanjutnya.
"Sekaligus juga sebagai pengingat, bahwa menjadi pribadi yang penuh welas asih, yang penuh akan kesadaran dan empati, yang seimbang zahir bathin, masih menjadi 'pekerjaan rumah' saya dalam berkehidupan yang, Insya Allah akan diridhoi-Nya," pungkasnya.
Baca Juga: Momen Lebaran, Objek Wisata di Jawa Tengah Sebagian Masih Buka
"Mohon maaf lahir bathin. Selamat Hari Raya. Dan selamat merayakan Kenaikan Isa Al-Masih bagi segenap handai taulan, selamat merayakan penggenapan janjiNya bagi mereka-mereka yang percaya kepadaNya. Al-Wasathiyah
Berita Terkait
-
Ruben Onsu Ajak Karyawan Umrah Usai Mualaf, Ada yang Menangis Haru
-
Sarwendah Jawab Kabar Cerai karena Ruben Onsu Tertarik Jadi Mualaf: Kita Ada Masalah
-
Titiek Puspa Sering Dikira Keturunan Cina? tapi Inilah Asal Usulnya
-
Benarkah Titiek Puspa Mualaf? Inilah Titik Balik Spiritual dalam Hidupnya
-
Diisukan Dekat dengan Ruben Onsu, Intip Kekayaan Fantastis Desy Ratnasari
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
Modal KUR BRI, Warung Bu Sum Yogyakarta Kini Go Digital
-
Rute dari Pontianak ke Danau Sentarum Kapuas Hulu, Lengkap dengan Pilihan Transportasi
-
Rute Pontianak ke Singkawang: Jarak, Durasi, hingga Moda Transportasi
-
Pontianak ke Putussibau: Jarak, Waktu Tempuh, dan Pilihan Transportasinya
-
Rumah Kosong Sejak Sebelum Ramadan, Ini Kata Ketua RT soal Keluarga Priguna Anugerah di Pontianak