SuaraKalbar.id - Pemerintah memutuskan ibadah haji 2021 dibatalkan. Harapan calon jemaah untuk ibadah haji ke Tanah Suci pun pupus.
Kondisi ini turut menyita perhatian tokoh muda Habib Husein Jafar Al-Hadar.
Habib Husein tak menampik pembatalan ibadah haji ini meninggalkan kesedihan mendalam bagi para calon jemaah yang notabene sudah menanti sejak lama.
"Tahun ini saudara-saudara kita tak lagi bisa berangkat haji. Sedih, tentu!," ungkap Habin Husein melalui cuitan di akun Twitter pribadinya, Kamis (3/6/2021).
Baca Juga: Pemerintah Batalkan Pelaksanaan Haji, DPR: Keselamatan Harus Jadi Prioritas
Kendati begitu, Habib Husein Jafar menyebut meski jemaah gagal berangkat ke Mekkah, bukan berarti kasih sayang dan kuasa Tuhan terhenti kepada hamba-Nya. Sebab, Tuhan selalu di hati.
"Tuhan ada di hatimu. Jadi, jika kau tak bisa hampiri-nya di Ka'bah, yakinlah bahwa Dia menghampirimu di hati," ungkap Habib Da’i Islam Cinta tersebut.

Sebelumnya, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengumumkan pemerintah tidak memberangkatkan calon jemaah haji tahun 2021 M/1442 H. Ibadah haji kembali dibatalkan seperti tahun lalu.
Keputusan tersebut diklaim hasil koordinasi dengan Berbagai pihak seperti DPR RI, kementerian/lembaga, organisasi keagamaan, asosiasi travel, dan sejumlah unsur lainnya.
Alasan ibadah haji dibatalkan karena pihak Arab Saudi hingga saat ini tak kunjung membuka akses haji bagi jemaah luar negeri termasuk Indonesia.
Baca Juga: Pemerintah Batalkan Keberangkatan Haji, Begini Kata MUI Medan
Selain itu, alasan keamanan dan keselamatan karena pandemi Covid-19 menjadi salah satu keputusan menunda pemberangkatan haji.
"Ini semua menjadi dasar pertimbangan dalam menetapkan kebijakan. Apalagi tahun ini juga ada penyebaran varian baru Covid-19 yang berkembang di sejumlah negara," ujar Menang seperti dikutip dari Antara.
Di sisi lain, Arab Saudi membuka pintu sejumlah negara untuk ibadah haji tahun ini. Negara-negara tersebut yakni: Amerika Serikat, Inggris, Irlandia, Italia, Jepang, Jerman, Prancis, Portugal, Swedia, Swiss dan Uni Emirat Arab.
Hal ini yang kemudian menjadi sorotan sebagian publik Indonesia.
Berita Terkait
-
Harus Menunggu 49 Tahun, Daftar Tunggu Haji Daerah Ini Terlama di Indonesia
-
Menteri Agama: Arab Saudi Setujui Tambahan Kuota Petugas Haji Indonesia
-
Kuota Haji 2025 Hampir Ludes! Cek Sisa Waktu Pelunasan dan Persiapannya!
-
Menjajal Sensasi Haji dan Umrah Langsung dari Mekah dengan Virtual Reality
-
Tren Maksimalkan Maksiat Sebelum Puasa, Ini Hukum Closingan Jelang Ramadhan Menurut Habib Ja'far
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California