SuaraKalbar.id - Maria Vania bongkar ditawari jadi istri kedua pejabat. Maria Vania ungkap ciri-ciri orang yang menawarinya tersebut.
Maria Vania ditawari jadi istri kedua oleh beberapa laki-laki yang berusaha mendekatinya.
Pengakuan mengejutkan itu diumbarnya saat berbincang dengan Gofar Hilman.
Bukan hal baru kalau Maria Vania jadi idola kaum adam. Segala hal yang berkaitan dengannya disorot.
Dia blak-blakan sering ditawari untuk menjadi istri kedua sekelas pejabar. Namun dia tegas menolaknya.
Gofar Hilman merasa penasaran dengan sosok pria yang menawari Maria Vania jadi istri kedua. Apakah dari kalangan pejabat?
“Kebanyakan yang nawarin tuh apa sih? Kalangan pejabat?,” tanya Gofar seperti dikutip dari Hops.id (jaringan Suara.com).
Maria Vania lantas membenarkannya. Dia bilang, pria yang menawarinya jadi istri kedua sudah berumur.
“Ya kayak gitu lah, kamu tahu yang umur berapa, iya (yang sudah berkeluarga). Beda cerita (kalau yang nawarin single), tapi aku harus suka, karena banyak juga yang single bisa kasih aku semuanya tapi aku enggak nyaman,” ujarnya.
Baca Juga: Luna Maya Pose Mesra Bareng Gofar Hilman, Uya Kuya: Katanya Nikah Agustus?
Maria Vania mengaku tawaran seperti itu sering didapatkannya semenjak hijrah dari Bandung ke Jakarta.
Modusnya, kata Maria, para lelaki tersebut memberikan iming-iming barang mewah keadanya.
"Dari awal aku di Jakarta udah banyak banget tawaran tawaran ‘mau enggak nih jadi istri keduanya, kamu bisa dapetin’ ada lah enggak usah aku omongin siapa. ‘Kamu bisa dapatin rumah, kayak apartemen, atau mobil apapun yang kamu mau, bulanan’ segala macam, dan itu enggak cuman satu orang, banyak banget sampai detik ini pun ada,” kata Maria Vania melansir YouTube Gofar Hilman.
Wanit 30 tahun itu memilih untuk tidak menerima tawaran karena punya prinsip tak ingin membahagiakan orang lain kalau dirinya tidak bahagia. Menurutnya, materi adalah hal yang bisa dicari.
“Cuman ya balik lagi kehidupan itu pendek bagi aku. Buat apa aku ngisi kebahagiaan orang lain tapi aku enggak bahagia, bagi aku materi bisa dicari, tapi kebahagiaan aduh waktu tuh cepat banget, aku enggak mau kayak okai branded stuff, tapi dalam hati kosong, enggak mau aku,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
OJK Hentikan 2.263 Entitas Pinjaman Online Ilegal
-
4 Cushion Lokal dengan Hasil Setara Foundation Cair Mahal, Praktis dan Ramah di Kantong
-
OJK Terbitkan Aturan Teknologi Informasi Perkuat Keamanan Digital BPR dan BPR Syariah
-
Heboh! Pelajar SMP Diduga Pesta Narkoba di Ruang Kelas Sekolah
-
Banjir Rob Kalimantan Barat Picu Ancaman Hewan Liar Masuk Permukiman, Warga Diminta Waspada