SuaraKalbar.id - Nikita Mirzani bantah dipanggil polisi karena Nikita Mirzani tersangka kasus pencemaran nama baik. Nikita Mirzani akan diperiksa polisi, Senin (28/6/2021).
Pemanggilan akan dilakukan Polres Metro Jakarta Selatan. Sebelumnya, Beredar surat panggilan Nikita Mirzani sebagai tersangka di Polres Jakarta Selatan terkait kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Indra Tarigan.
"Nggak ada (panggilan) sama sekali," kata Nikita Mirzani di kawasan Jagakarsa Jakarta Selatan, Sabtu (26/6/2021).
Nikita Mirzani mengaku belum mendapat info apapun dari Polres Jakarta Selatan.
Baca Juga: Soal Isu Jadi Tersangka, Nikita Mirzani Bantah Dipanggil Polisi
Nikita Mirzani bahkan menduga beredarnya kabar tersebut merupakan bentuk sakit hati pihak Indra Tarigan yang lebih dulu ditetapkan sebagai tersangka.
"Ya itu sebenernya dari lawan gue mungkin dia tidak bisa terima ditetapkan sebagai tersangka, tapi kalau gue bisa memaklumi," beber Nikita.
Nikita Mirzani menjelaskan hal itu merupakan resiko dari perbuatannya sendiri.
Sebagai ibu, tentu saja pemain film Comic 8 ini akan membela sang anak yang disebutnya sudah dihina Indra.
"Tapi dia juga harus menyadari dia memposting anak gue dengan jelas. Itu anak gue itu udah resiko dia, kalau gue kan nggak melakukan apa pun," ujarnya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Sebut Artis N Pakai Narkoba dan Tukang Selingkuh, Siapa?
Jika nanti polisi memanggil dirinya, Nikita Mirzani mengaku siap hadir. Nikita bahkan menegaskan bahwa selama ini selalu hadir jika dipanggil oleh pihak kepolisian.
"Gue enggak pernah nggak datang sih setiap dipanggil karena gue mah udah langganan," bebernya.
"Kalau dipanggil ya udah biasa, datang aja tapi kalau memang nggak ada mau digimanain," pungkas Nikita Mirzani.
Sekadar informasi, beredar sebuah surat panggilan dari kepolisian yang menyebut Nikita Mirzani sudah ditetapkan sebagai tersangka atas laporan Indra Tarigan. Namun hingga kini pihak kepolisian masih berusaha mengonfirmasi kebenaran surat tersebut.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Kembali ke Layar Lebar, Film Syirik Ungkap Misteri Desa dan Ilmu Hitam
-
Deolipa Yumara Sebut Rencana Gugatan Wanprestasi Nikita Mirzani Kuat, Asal Ada Bukti Perjanjian
-
Kembalikan Berkas Perkara Nikita Mirzani ke Jaksa, Polda Metro Jaya: Mudah-mudahan Langsung P21
-
24 Saksi Termasuk Roy Suryo Diperiksa Kasus Ijazah Palsu, Polisi Beberkan Bukti yang Dibawa Jokowi
-
Deadline 2 Juni, Nikita Mirzani di Ujung Tanduk: Bebas Atau Lanjut Dipenjara?
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
Terkini
-
Harga Emas Meroket! Ada yang Melonjak Hingga Rp1,9 Juta per Gram, Ini Daftar Lengkapnya
-
Tips Menabung Haji bagi Petani Sawit Kalbar, Berangkat ke Tanah Suci dari Hasil Kebun
-
Tips Menabung Haji 5 Tahun Langsung Berangkat ke Tanah Suci
-
Pemkot Pontianak Hadirkan Pasar Murah Jelang Idul Adha, Cek Jadwal dan Lokasinya di Sini!
-
Desa BRILiaN Hargobinangun Kelola Sampah Digital dan Pariwisata, UMKM Tumbuh Bersama BRI