SuaraKalbar.id - Virus Covid-19 varian delta ditemukan di Kalimantan Utara (Kaltara). Sejumlah orang terpapar virus tersebut.
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kaltara menerangkan kasus Covid-19 varian delta di wilayahnya ditemukan usai tes spesimen pada 24 Juni 2021 lalu.
Satgas setempat mengirimkan 32 spesimen di Kaltara untuk diperiksa oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI (Litbangkes Kemenkes). Berdasarkan hasil yang diterima pada hari Senin (19/7), baru 12 spesimen yang dilakukan pemeriksaan ke Litbangkes Kemenskes.
"Sementara itu, 20 spesimen lainnya akan dicoba diperiksa lebih lanjut oleh Litbangkes. Hal ini terkait dengan kualitas spesimen yang memungkinkan untuk pemeriksaan WGS (Whole Genum Sequencing)," kata Agust dalam keterangan tertulis seperti dikutip dari Antara, Selasa (20/7/2021).
Baca Juga: Belum Divaksinasi? Hati-hati Tertular Covid-19 Varian Delta
Dari 12 spesimen yang telah diperiksa ditemukan delapan spesimen yang positif Covid-19 dengan Varian Delta B.1.617.2. Adapun kedelapan kasus tersebut berasal dari lima kota atau kabupaten di Kaltara.
"Satu kasus di Bulungan, dua kasus di Tarakan, tiga kasus di Tana Tidung, satu kasus di Nunukan dan satu kasus di Malinau," ujar Agust.
Dijelaskannya dengan penemuan delapan varian baru yang menurut pendapat ahli cenderung lebih kuat penularannya, maka dimungkinkan telah terjadi penyebaran pada kontak erat lainnya.
"Untuk itu atas nama Satgas kami mengimbau kepada seluruhmasyarakat, agar tidak panik dengan kondisi sekarang ini, namun tetap harus meningkatkan kewaspadaan dan menerapkan protokol kesehatan 5 M dengan sebaik baiknya," kata Agust.
Agust juga berharap agar Dinas Kesehatan kabupaten/kota, pekan ini kembali mengambil beberapa sampel yang kira-kira berpotensi penularan varian baru untuk dikirimkan lagi ke Litbangkes Kemenkes.
Baca Juga: Sehari Jelang Idul Adha, Kasus Covid-19 DKI Tambah 5.000 Orang, Total Jadi 751.312 Kasus
Berita Terkait
-
Larasati Moriska Lulusan Mana? Jadi Anggota DPD RI Termuda Periode 2024-2029
-
Cek Fakta: Bahlil Lahadalia Terseret Kasus Korupsi Tambang di Kaltara, Benarkah?
-
Rencana Jangka Panjang Kaltara Titik Beratkan Kawasan Industri Hijau Terbesar Dunia
-
Pemprov Kaltara Bagikan Kiat Kelola Keuangan UKM dan Implementasi Si Apik, Apakah Itu?
-
Gencar Tawarkan Potensi KIHI, Kaltara Siap Menjadi Basis Mobil Listrik
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities