SuaraKalbar.id - Fasilitas kesehatan di Kabupaten Kayong Utara (KKU), terpaksa tutup lantaran sejumlah tenaga kesehatan atau nakes Covid-19. Ada dua Puskesmas yang ditutup sementara.
Tak hanya dokter, perawat, bidan hingga dokter Puskesmas di KKU, Kalimantan Barat terkonfirmasi positif Covid-19. Adapun dua Puskesmas yang tutup adalah Puskesmas Teluk Melano dan Puskesmas Sukadana.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kayong Utara Bambang Suberkah.
"Sejumlah tenaga kesehatan di Puskesmas Teluk Melano dan Puskesmas Sukadana terpapar Covid-19. Sehingga dua faskes di dua kecamatan tersebut ditutup sementara waktu," ungkapnya, Senin (10/8/2021) seperti dikutip dari Antara.
Ia menyebutkan, di Puskesmas Teluk Melano yang terpapar Covid-19 antara lain dokter umum tiga orang, perawatnya 12 orang, bidan ada 10 orang, apoteker 1 orang, analis satu orang, SKM dua orang, Kesling dua orang dan administrasi satu orang.
"Sedangkan untuk Puskesmas Sukadana, ada 11 orang dari yang telah melakukan PCR sebanyak 15 orang yang terpapar COVID-19," jelas dia.
Sebelumnya tenaga kesehatan yang terpapar Covuud-19 di RSUD Sultan Muhammad Jamaludin I, yaitu dokter umum ada tiga orang, Dokter Spesialis empat orang, perawat dan bidan itu ada lima orang, farmasi sendiri ada dua orang, analis satu orang, Atem 1 orang, administrasi orang, serta supir satu orang.
Karena sejumlah nakes tumbang diserang Covid-19, pelayanan di tingkat 1 dan tingkat 2 di Kayong Utara tersebut untuk sementara ditutup.
"Iya benar itu Melano sampe minggu depan. Sukadana sampe hari Rabu, Kamis sudah buka kembali,” sambungnya
Baca Juga: Cerita Nakes Belum Dapat Insentif hingga Dipaksa untuk Dibagi Rata
Melihat situasi ini, Bambang berharap agar masyarakat Kayong Utara tetap menaati protokol kesehatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Apa Saja Alat Musik Tradisional Kalimantan Barat? Warisan Budaya yang Sarat Makna
-
Apa Saja Tarian Tradisional Kalimantan Barat? Berikut Rinciannya
-
4 Pilihan Makeup Wudhu Friendly untuk Wanita Muslim Aktif, Halal dan Tahan Lama
-
Pilihan Sunscreen Wudhu Friendly Murah Terbaik untuk Cegah Penuaan Dini
-
Realisasi Anggaran 2025 Hanya 81,59 Persen, Sekda Sintang Kecewa