Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Kamis, 12 Agustus 2021 | 13:30 WIB
Ilustrasi zoom meeting, aplikasi zoom. [Shutterstock]

SuaraKalbar.id - Beragam cerita menggelitik terjadi saat siswa mengikuti pembelajaran secara daring atau sekolah online. Mereka biasanya sekolah via zoom meeting atau google meet.

Seorang warganet yang diduga seorang pelajar menunjukkan tingkah nyeleneh saat mendadak mau pamit dari kelas online.

Hal itu ditunjukkan lewat unggahan yang dibagikan akun Twitter @schfess, Kamis (12/8/2021).

Tampak foto yang menampilkan obrolan dalam sebuah kelas zoom yang disinyalir diikuti para siswa.

Baca Juga: Hari Kebangkitan Teknologi Nasional, Nadiem: Ruang Inovasi Pelajar Masih Sempit

Seorang yang dirahasiakan namanya, tampak menuliskan pesan. Ia izin untuk left zoom alias undur diri dari kelas.

Pelajar itu meminta izin kepada gurunya lewat obrolan tersebut dengan alasan yang cukup mengherankan.

Dia bilang, mau pamit dari kelas online karena ingin membeli cendol.

Es dawet [youtube]

"Bu boleh left, mau beli cendol bu," kata dia.

Tak diketahui pasti buntut dari pesan tersebut. Yang jelas, alasan pelajar tersebut dicap kelewat nyeleneh oleh warganet.

Baca Juga: Pemkot Bogor Hentikan Vaksinasi Pelajar, Ini Alasannya

Dia dianggap cukup berani ingin meninggalkan zoom dengan alasan itu. Beragam sindirian pun dilontarkan.

"Laaaawak banget...tapi agak proud sihh daripada diam-diam ngeghosting," kata cici***.

"Apa tidak dimarahi gurunya? syukur-syukur kalau gurunya santai, kalau killer mana berani," tulis @dew***.

"Astagfirullah cendol first," sahut @dhia***.

"Heh bisa-bisanya mau beli cendol. Ngakak banget," sentil @leemin***.

Cuitannya bisa disimak di sini.

Load More