SuaraKalbar.id - Hidup bertetangga tak selamanya berjalan mulus, terkadang ada kejadian atau ulah yang membuat tak enak hati. Seorang wanita membongkar ulah tetangga ketika dirinya pamit pindah rumah.
Dia bercerita ketika mau pindahan, ia berkabar kepada tetangga dekat rumahnya. Namun, setelah pindah fakta mengejutkan soal tetangganya terkuak, kisahnya viral.
Wanita itu membagikan kisah soal tetangganya lewat akun TikTok momyfanana baru-baru ini.
"Ceritanya aku baru pindah rumah, sudah pamitan sama tetangga," ujarnya.
Baca Juga: Tuduh Selingkuh, Suami Cukur Paksa Rambut Istri Hingga Botak di Bagian Tengah
Dalam postingan itu, ia memperlihatkan rumah baru bercat merah dengan barang-barang yang belum ditata dan dimasukkan secara keseluruhan.
Akun tersebut lantas mengaku setibanya di rumah baru, ia membuka handphone dan mengecek WhatsApp (WA).
Di saat itulah, dia pun terperangah melihat status WA seorang wanita yang disebut mantan tetangganya.
Dalam status itu, wanita tadi tampak girang ada tetangga yang pindah rumah. Namun, tulisannya bernada ejekan.
"Tetangga kunyuk pindah juga," kata dia sembari menyematkan emoji ketawa.
Baca Juga: Viral Mural Jokowi 404:Not Found di Batuceper Tangerang, Kini Sudah Dihapus
Sontak setelah membaca postingan itu, Momy Fanaya merasa tersindir. Ia menduga status WA itu mengarah kepadanya.
"Ternyata musuh dalam selimut," kata dia.
Ia merasa tak habis pikir, selama ini tetangganya pura-pura bersikap baik kepadanya. Sementara aslinya, ternyata julid.
"Sikap orang gak bisa ditebak. Depannya baik, di belakang..oh noo," sambungnya.
Cerita ini sontak mengundang perhatian warganet. Kebanyakan memberikan pembelaan terhadap pengunggah cerita karena turut dibuat kesal dengan tetangga seperti itu. Bahkan kolom komentar pun jadi lahan curhat para warganet.
"Saking girangnya lupa sembunyikan (status WA), memang sepandai-pandainya menyimpan bangkai pasti ke cium juga. Selamat bun, anda sudah dijaugkan dari tetangga seperti itu," tulis Cinta Sejati.
"Itulah orang bun...zaman sekarang susah ditebak Kita baik dimanfaatkan, kita gak akrab dijulidin. Kelewat baik jadi tempat utangan sama gratisan," kata Sellyna Jemena.
"Biarin aja bun. Makanya kenapa saya gak suka ngerumpi. Mending di dalam rumah, bukan sombong tapi menghindari orang-orang kayak gitu," sahut merpatiputih.
Berita Terkait
-
Apa Itu Uranium? Firdaus Oiwobo Klaim Punya Gunung Uranium, Bisa Hidupi Masyarakat
-
Rocky Gerung Pertanyakan Mengapa Prabowo Puji Jokowi: Semua Paramater Memburuk
-
Foto Jadul Gibran Jadi Pembicara di Kampus Viral, Sabuk Mewahnya Punya Harga Fantastis?
-
Viral! Satu Keluarga Nekat Turun dari Mobil di Taman Safari, Samperi Hewan hingga Masuk ke Semak
-
Bukan buat Kaum Mendang-mending, Viral Harga Liang Lahat Pemakaman Al Azhar Memorial Garden Tembus Rp3 M
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Papua Global Spices dalam BRI UMKM Expo (RT) 2025: Ingin Pala Diterima secara Luas di Pasar Dunia
-
Anggota DPRD Singkawang Terpilih yang Jadi Terpidana Kasus Pencabulan Anak Jalani Sidang Perdana
-
Program Makan Bergizi Gratis di Kalimantan Barat Meluas, Kini Sudah Mencapai 154 Sekolah
-
Pelaku Pembunuhan di Kapuas Hulu Diamuk Massa, Kini Dalam Kondisi Kritis
-
Heboh Perampokan Berawal dari COD Teman Kencan MiChat di Pontianak