SuaraKalbar.id - Sejumlah warga mengeluhkan tumpukan sampah di pinggir Jalan Veteran. Keluhan ini disampaikan warga jelang Hari Kemerdekaan RI ke-76.
Kabarnya, gunungan sampah itu muncul setelah tempat pembuangan sampah di didekat lokasi ditutup oleh pemerintah.
Tampak sampah-sampah plastik berada di tepi Jalan Veteran, dekat Pasar Kuripan Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin (16/8/2021).
Pngawas kebersihan yang ada di Pasar Kuripan, Bahrani mengatakan, TPS di lokasi tersebut sebenarnya sudah disegel.
Baca Juga: Wagub DKI Klaim, Proyek Tempat Pembakaran Sampah di Tebet Tak Ada Polusi
"Padahal sudah ditutup, tapi masih saja ada yang bandel buang sampah di sini," tulisnya seperti dikutip dari kanalkalimantan.com.
Ia mengatakan, pihak pengawas kebersihan sudah melakukan penjagaan. Tapi warga mencuri celah saat petugas tidak ada, karena memang tidak dijaga selama 24 jam.
"Ada saja orang yang tidak bertanggung jawab mencari cari kesempatan untuk membuang sampah di TPS itu, biasanya orang-orang yang buang sampah itu dini hari mulai sekitar jam satu sampai jam lima pagi," terangnya.
"Seharusnya di TPS tersebut dibangun pos penjagaan agar masyarakat bisa disiplin dalam menjaga kebersihan,” tambahnya.
Tak jauh beda, keluhan soal sampah juga disampaikan oleh Udin (61), warga di sekitar lokasi.
Baca Juga: LIPI Olah Sampah Masker Medis Jadi Bahan Bernilai Ekonomi
"Tumpukan sampah di TPS di Pasar Kuripan ini bagi saya sangat mengganggu, karena menimbulkan bau tidak sedap, apa lagi posisinya sangat dekat dengan tempat ibadah langgar, jadi kami kalau shalat terganggu bau tak sedap,” katanya.
Melihat hal itu, warga berharap Pemko Banjarmasin mesti mencarikan solusi dengan ditutupnya TPS di dekat Pasar Kuripan.
Hal ini, kata Bahrani bertujuan supaya masyarakat terutama pedagang di pasar bisa membuang sampah ke tempat yang lain.
Berita Terkait
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Nah Lho! Nangis Layaknya Anak Kecil, Kabid DLH Tangsel Mewek usai Ditahan Kasus Korupsi Sampah
-
Zonasi Sampah Regional, Terobosan Ahmad Luthfi Atasi Keterbatasan TPA di Jawa Tengah
-
DKI Jakarta Operasikan Truk Listrik MAB untuk Angkut Sampah
-
Azealia Banks Sebut Indonesia 'Tempat Sampah Dunia': Hinaan atau Keprihatinan?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
DANA Kaget Spesial Hari Ini: Klaim Saldo Gratis Langsung Masuk Dompetmu!
-
Saldo DANA Gratis Masih Tersedia! Segera Klaim Melalui Dana Kaget Hari Ini
-
Raih Euromoney Private Banking Awards 2025, BRI Terapkan Strategi Investasi Adaptif
-
Ibu Tiri Divonis 20 Tahun Penjara Atas Kematian Nizam: Keluarga Kecewa!
-
Berdayakan Kaum Perempuan, Klasterkuhidupku BRI Tenun Ulos Ini Berjaya Sampai California