SuaraKalbar.id - Viral cerita yang dibagikan seorang wanita yang meminta kado unik di hari ulang tahun kepada pacarnya.
Dia tak ingin dibelikan kado mewah, tetapi meminta hadiah bebek untuk dipelihara. Tak disangka, respons reaksi sang pacar mengejutkan.
Kisah itu dibagikan oleh akun TikTok christasean baru-baru ini. Dalam videonya, christa menerangkan kalau dia menjalin hubungan dengan bule.
Pacarnya tinggal di Selandia Baru, sedangkan dia di Indonesia. Mereka long distance relationship (LDR).
Baru-baru ini, tetiba pacarnya yang bernama Sean menanyakan kado yang diinginkan saat ulang tahun via WhatsApp.
"Jadi pacarku tiba-tiba nanya, mau beli apa untuk ultah dan gue bingung," kata dia.
Wanita awalnya tak menyebutkan keinginannya. Sampai tercetus ide minta kado bebek. Maksudnya bisa bisa dipelihara oleh sang ayah.
"Akhirnya gue punya ide. Gue mau dibelikan bebek aja, biar bapak ada kerjaan di rumah kalau pulang kantor," sambungnya.
Selang dua jam, Sean pun merespons permintaan Christa. Pria mengaku akan segera menrasfer uang ke pacarnya supaya bisa buat beli bebek.
Baca Juga: Viral Video Editan Jokowi 'Menghilang' di Medsos, Publik: Awas Terciduk!
Sampai pada akhirnya, Christa mengecek saldo di rekeningnya dan dibuat syok berat.
Betapa tidak, ternyata pacarnya mengirimkan uang dalam jumlah yang besar yakni 2.500 dolar Selandia Baru, atau jika dirupiahkan menjadi Rp 24,9 juta.
"Dan gue kaget gila, pacar ngirim uang bisa beli 1000 bebek," kata dia sembari menunjukkan skrinsut transferan.
Wanita itu memutuskan untuk menggunakan uang tersebut sebagian, karena mengaku hanya ingin membeli 100 ekor bebek saja. "Gue bilang sama dia, aku maunya cuma 100," kata dia.
Dia senang bisa membeli bebek dan membuat kandang di sekitar rumah untuk kegiatan yang ayah.
"Bapak kuseneng banget, aku juga senang karena tujuan gue beli bebek itu supaya bapak punya pergerakan gak tidur kalau pulang kerja, takut serangan jantung," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
BRI Pertimbangkan Buyback untuk Perkuat Nilai dan Kinerja Berkelanjutan
-
BRI Dorong Ekonomi Hijau Lewat Pameran Tanaman Hias Internasional FLOII Expo 2025
-
BRI Hadirkan Semangat Baru di USS 2025: The Name Got Shorter, The Vision Got Bigger
-
BRImo Makin Gacor, Transaksi Tembus Rp.5000 Triliun
-
KUR BRI: Bukan Sekadar Pinjaman, Tapi Katalis Ekonomi Rakyat