SuaraKalbar.id - Arti tahi lalat di dadu. Arti tahi lalat di dadu biasanya melambangkan kepribadian seseorang. Tahi lalat di dagu mewakili orang yang penuh kasih sayang dan perhatian.
Ini juga menunjukkan bahwa Anda akan menjalani kehidupan yang seimbang dan sukses, memiliki bakat untuk berubah dan bepergian, serta ingin dikelilingi oleh orang dan tempat baru.
Tahi lalat di sisi kanan dagu melambangkan kepribadian diplomatis, sedangkan di kiri melambangkan kejujuran.
Tahi lalat pada bagian tertentu di tubuh memiliki arti tertentu yang berhubungan dengan kepribadian, kekayaan, dan masa depan Anda.
Baca Juga: Punya Tahi Lalat? Ini 10 Arti Tahi Lalat Berdasarkan Letaknya
Dilansir dari TimesofIndia, berikut arti tahi lalat di berbagai bagian tubuh selain dagu:
1. Dahi
Tahi lalat di dahi merupakan tanda kemakmuran. Namun, arti tahi lalat bisa berubah tergantung pada posisi tahi lalat.
Jika tahi lalat berada di tengah, maka itu melambangkan kebijaksanaan. Tahi lalat di sisi kiri dahi, mewakili nasib buruk.
Sedangkan tahi lalat di sisi kanan akan membuat Anda menjadi pasangan yang baik, baik itu dalam pernikahan atau kemitraan bisnis, dan membawa ketenaran dan kesuksesan kepada Anda.
Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Tahi Lalat dari Muka, Badan dan Bagian Tubuh Lainnya
2. Pipi
Di banyak negara, tahi lalat di pipi merupakan tanda kecantikan. Tahi lalat di sisi kanan pipi menunjukkan bahwa Anda merupakan orang yang peduli dengan teman dan keluarga.
Tahi lalat di pipi kiri menunjukkan bahwa Anda adalah seorang introvert dan lebih suka memiliki sekelompok kecil teman. Jika di pipi kanan, Anda memilih untuk menyendiri daripada nongkrong di sebuah pesta.
3. Bibir
Orang dengan tahi lalat di bibir lebih ambisius dibandingkan dengan rekan-rekannya.
Jika Anda memiliki tahi lalat di kedua sudut bibir atas, artinya Anda seorang pecinta makanan.
Jika Anda memiliki tahi lalat di bawah bibir Anda, artinya Anda tertarik pada bidang seni teater dan akting.
4. Pelipis
Jika Anda memiliki tahi lalat pada sisi kiri pelipis, artinya mungkin Anda mengalami pernikahan mendadak atau kehilangan bisnis.
Jika Anda memiliki tahi lalat di sisi kanan pelipis, artinya mungkin Anda memiliki pernikahan dini dan kedatangan uang yang tidak terduga.
5. Hidung
Jika Anda memiliki tahi lalat pada hidung, maka Anda merupakan orang yang memiliki harga diri yang tinggi.
Jika tahi lalat Anda berada di ujung hidung, maka Anda cukup pemarah.
Jika tahi lalat Anda berada di sisi kanan hidung, maka Anda cukup bergairah dan mencari lebih banyak aktivitas seksual.
Sedangkan jika tahi lalat Anda di sisi kiri hidung, itu melambangkan perjuangan.
6. Kaki
Tahi lalat di kaki melambangkan perjalanan dan Anda akan diakui karena perbuatan baik Anda.
Tahi lalat di kaki kanan menunjukkan bahwa Anda akan memiliki kehidupan keluarga yang baik, sedangkan untuk tahi lalat di kaki kiri menunjukkan masalah keuangan dan masalah dari pasangan.
7. Tangan
Jika Anda memiliki tahi lalat di tangan, maka Anda merupakan pekerja keras dan energik. Anda akan bekerja keras untuk kehidupan yang sukses dan Anda memiliki bakat untuk menjalani kehidupan itu.
8. Perut
Orang yang memiliki tahi lalat dekat pusarnya sangat menjanjikan.
Jika Anda memiliki tahi lalat di sisi kanan perut, maka Anda akan kuat secara finansial dan mungkin memiliki kelemahan bagi wanita pada pria.
Jika tahi lalat Anda di sisi kiri perut, artinya Anda memiliki faktor kecemburuan yang terlibat dalam hidup Anda.
Jika tahi lalat Anda berada di bagian punggung atas tubuh Anda, maka Anda cukup bertanggung jawab dalam hidup Anda dan memiliki kekuatan pengambilan keputusan yang baik.
Sedangkan tahi lalat di punggung bawah mengartikan Anda merupakan teman yang kreatif dan bisa dipercaya.
9. Kelamin
Jika Anda memiliki tahi lalat pada alat kelamin Anda, artinya Anda murah hati dan jujur. Anda merupakan seorang kekasih sejati dengan kehidupan seks yang baik dan memiliki status keuangan dan kehidupan perkawinan yang baik. (Carissa)
Berita Terkait
-
Buku Broken But Unbroken, Jendela Edukasi Mengenai Kepribadian Narcissistic Personality Disorder
-
Tanamkan Sikap Jujur dan Tanggung Jawab dalam Buku Bertajuk Kio Si Penjaga Lumbung
-
Kesuksesan Milik Semua Orang dalam Buku Introver Juga Bisa Sukses
-
Coba Pikir Lagi, Proses Menghilangkan Tahi Lalat Ternyata Gak Gampang: Ini Tahapannya
-
Ulasan Novel Paradigma, Cinta Segitiga antara Tokoh dengan Mental Disorder
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Kalbar Perketat Pengawasan Politik Uang Jelang Pilkada Serentak 2024
-
Golkar Kalbar Gelar Sayembara Tangkap Pelaku Politik Uang di Pilgub 2024
-
Kebakaran Hebat Melanda Pasar Melati di Kubu Raya, 8 Kios Hangus Terbakar
-
Kenapa Samsung S24 Ultra Mahal?
-
Kasus Korupsi BP2TD Mempawah Terus Berjalan, Polda Kalbar Pastikan Tidak Mandek