Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Rabu, 15 September 2021 | 15:12 WIB
Cara mengupas nanas tanpa pisau. Cara ini dipraktikan oleh seorang perempuan cantik dan diunggahan akun TikTok @ongsquad.

SuaraKalbar.id - Cara mengupas nanas tanpa pisau. Cara ini dipraktikan oleh seorang perempuan cantik dan diunggahan akun TikTok @ongsquad.

Dalam unggahan itu, wanita ini hendak memotong nanas untuk anaknya. Kemudian sang anak mengatakan dari video yang ia tonton, nanas ternyata bisa dibuka tanpa pisau.

Anak wanita ini kemudian mengajari bagaimana caranya.

Pertama, daun nanas yang berada di bagian atas diputar dengan tangan hingga terlepas. Selanjutnya, nanas tersebut harus diketuk dengan keras beberapa kali ke meja.

Baca Juga: Viral Pengusaha Tangerang Beri Kado Mobil Rp1,2 Miliar untuk Ulang Tahun ke-2 Anaknya

Setelah itu, wanita ini diminta untuk menggulung nanas tersebut di meja dengan kuat. Hal tersebut harus dilakukan dengan kuat dan beberapa kali.

Cara mengupas nanas tanpa pisau. Cara ini dipraktikan oleh seorang perempuan cantik dan diunggahan akun TikTok @ongsquad.

Membuka nanas tanpa pisau (TikTok @ongsquad)
Kemudian, hal selanjutnya yang dilakukan tinggal menarik duri nanas yang ada di permukaannya.

Wanita ini menyebutkan ia tak berpikir hal itu akan benar-bnar bekerja.

Anaknya kemudian meyakinkannya dan memintanya tetap melakukan hal tersebut.

Benar saja, saat durinya ditarik, daging nanas langsung keluar.

Baca Juga: Viral Petasan Dibuat dari Lembaran Alquran, MUI Anggap Sudah Keterlaluan

Setelah dicoba ternyata daging nanas benar-benar bisa ditarik dari durinya.

Cara mengupas nanas tanpa pisau. Cara ini dipraktikan oleh seorang perempuan cantik dan diunggahan akun TikTok @ongsquad.

Wanita ini sangat terkejut dengan apa yang baru saja dilakukan.

Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.

"Gue yang bertahun-tahun hidup dikelilingi nanas baru tahu cara buka nanas begini," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar.

"Gue pernah coba dan gagal. Ternyata harus dibanting dan digulung-gulung dulu," ujar warganet ini.

Meski demikian, wanita ini mengaku membuka nanas dengan cara tersebut tak semudah kelihatannya.

Cara ini juga membuat meja lebih berantakan dan ia mengatakan tak akan mencobanya lagi lain waktu.

Sementara itu, hanya dalam beberapa jam setelah diunggah, video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 6 juta kali di TikTok.

Load More