SuaraKalbar.id - Cara menurunkan kolesterol jahat dengan 5 minuman berkhasiat ini. Salah satu minuman turunkan kolesterol jahat adalah alkohol. Peningkatan kadar kolesterol jahat atau LDL dapat menyebabkan penumpukan lemak di dalam arteri yang menyebabkan penyumbatan aliran darah ke jantung.
Kadar kolesterol dapat dijaga dengan meningkatkan asupan serat, mengurangi lemak jenuh, menambahkan makanan nabati, makan lebih sedikit makanan olahan dan mengurangi lemak trans dalam makanan.
Sementara itu, studi terbaru melaporkan bahwa kadar kolesterol tinggi ditemukan di hampir 25 hingga 30 persen dari populasi perkotaan dan hampir 15 20 persen dari populasi pedesaan. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi.
Minuman yang Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat
Baca Juga: 3 Warga Pendeglang Tewas Tenggak Miras Campuran Alkohol, Nutrisari, Extra Joss, Coca-Cola
Melansir dari Times of India, Bipin Kumar Dubey, HOD Dan Konsultan, Ilmu Jantung, Rumah Sakit Manipal HCMCT, Dwarka, New Delhi menyarankan beberapa minuman berikut untuk mengontrol kadar kolesterol, antara lain:
1. Teh hijau
Teh hijau adalah sumber antioksidan yang sangat baik. Asupan ini mengandung katekin dan epigallocatechin gallate.
Minum teh hijau membantu menurunkan LDL dan kadar kolesterol total. Teh hitam memiliki katekin lebih rendah daripada varian hijau.
2. Jus tomat
Baca Juga: Tenggak Miras Oplosan di Halte Kompleks Cendana, Dua Pemuda Menes Pandeglang Tewas
Tomat memiliki jumlah likopen yang baik, yang merupakan antioksidan yang membantu melindungi kerusakan sel. Hal yang menarik dari tomat adalah pengolahannya dapat membantu meningkatkan kandungan likopen di dalamnya.
Tomat juga mengandung niasin dan serat penurun kolesterol. Sebuah penelitian menunjukkan 280ml per hari selama 2 bulan secara signifikan meningkatkan kadar kolesterol.
3. Susu kedelai
Susu kedelai mengandung kadar lemak jenuh yang rendah. Mengganti krimer biasa dan susu tinggi lemak dengan susu kedelai dapat membantu dalam pengelolaan kolesterol.
4.
Konsumsi alkohol dalam jumlah sedang dapat meningkatkan kadar HDL dalam darah. Anggur merah bisa menjadi alkohol pilihan karena memiliki sifat antioksidan.
Studi mengungkapkan bahwa konsumsi anggur merah dalam jumlah sedang tidak hanya dapat menurunkan kadar kolesterol tetapi juga membantu mencegah penyakit jantung tertentu.
Namun, perlu diingat bahwa minum berat bisa menjadi kontraproduktif karena dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat. Oleh karena itu, minum dalam kadar sedang bisa membanti di mana perempuan disarankan 1 gelas minuman beralkohol per hari dan untuk pria adalah 2 minuman beralkohol per hari.
Berita Terkait
-
Minum Cokelat Panas dan Teh Hijau Bisa Tangkal Stres? Ini Penjelasannya
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
Kolesterol Tinggi Bisa Tanpa Gejala, Waspada 5 Tanda Ini Pada Tubuh Anda
-
Mulai Nyeri Dada Sampai Leher, Ini Pertanda Kolesterol Tinggi Yang Tak Bisa Disepelekan
-
Ciri-Ciri Kolesterol Tinggi di Usia Muda: Jangan Anggap Sepele!
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
Terkini
-
Bocah 6 Tahun Ditemukan Tewas di Parit Kubu Raya, Diduga Tenggelam Karena Tidak Bisa Berenang
-
Jual Pacar via MiChat, Pria di Singkawang Ditangkap Polisi
-
Polisi Tangkap Pemasok Daging Sapi Beku Ilegal di Pontianak
-
5 Kuliner Chinese Food Pontianak Wajib Coba: Dari Bakmi Legendaris Hingga Bubur Ikan Otentik
-
Hendak Tawuran, 7 Pelajar di Desa Kapur Diringkus Polisi