SuaraKalbar.id - Makanan tradisional kerap kali sukses menggoda para penikmatnya dari segala kalangan usia. Beraneka jajanan pasar seperti pastel, onde-onde hingga lumpia ini kerap bikin tergoda.
Aneka jajanan pasar itu pun terus berkembang seiring dengan pergantian zaman. Jajanan pasar kerap dimodifikasi agar tampilannya lebih menarik.
Namun rupanya, tak semua inovasi jajanan pasar bisa diterima oleh masyarakat luas. Salah satu contohnya seperti yang dibagikan melalui akun Twitter @FFOODFESS.
Dalam unggahan itu, seorang warganet memamerkan onde-onde yang tak biasa. Jajanan pasar berbentuk bulat dan ditaburi biji wijen itu berwarna biru.
Baca Juga: Sisca Kohl Bikin Jajanan Pasar Rp16 Juta, Lemper Auto Naik Kasta
Selain itu, biasanya onde-onde akan berisi kacang hijau yang legit. Namun, onde-onde yang disantap warganet ini justru berisi suwiran ayam.
Onde-onde biru dengan isi suwiran ayam ini tentu bukanlah hal umum yang kerap dilihat warganet. Tak heran banyak yang terkejut dengan bentuk onde-onde ini.
Beragam komentar pun memenuhi unggahan ini.
"Sudah seharusnya manusia berhenti jadi kreatif," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya ikut berkomentar. "Kaget banget lihat onde-onde warna biru. Makin kaget lagi lihat isiannya ayam," ujar warganet ini.
Baca Juga: Viral Pria Pamer Foto Pastel Jadi Sorotan, Publik Kesal: Ya, Nggak Salah Sih
"Ini onde-onde edisi Smurf pasti. Kelihatan aneh tapi kayaknya sih enak," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Pengunggah foto ini kemudian muncul dan memberikan penjelasan. Rupanya, onde-onde tersebut tak ia beli melainkan buat sendiri.
Ia mengatakan bisa muncul ide seperti itu saat sang ibu mendapat pesanan onde-onde dan lemper. Ia kemudia iseng membuat onde-onde menggunakan isian lemper dan diberi warna biru.
Cuitan warganet ini tentang onde-onde biru isi suwiran ayam ini pun jadi cukup viral di Twitter. Hingga Senin (4/10/2021), cuitan ini sudah mendapat lebih dari 5 ribu likes dari pengguna Twitter.
(Hiromi Kyuna)
Berita Terkait
-
Mampir ke Pasar Kranggan Yogyakarta, Erina Gudono Spill Jajanan Pasar Favoritnya
-
6 Kuliner Hidden Gems di Pasar Prawirotaman Jogja, Surganya Jajanan Tradisional
-
Resep Onde-Onde Ketawa Merekah, Teksturnya Lembut dan Renyah Bersamaan
-
Resep Timus Paling Simpel, Goreng atau Kukus Sama-Sama Maknyus
-
5 Fakta Menarik Pasar Kue Senen, Surganya Camilan Murah dan Enak
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities