Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Kamis, 07 Oktober 2021 | 14:06 WIB
Ilustrasi Pasangan lanjut usia (shutterstock)

SuaraKalbar.id - Semakin berumur, hubungan seksual bisa makin memuaskan. Hal ini diungkapkan lewat survei terbaru yang dilakukan pada 2.000 orang Amerika berusia 50 ke atas. 

Penelitian tersebut menemukan fakta bahwa 45 persen dari kelompok lanjut usia mengaku memiliki seks terbaik dalam hidup mereka seiring bertambahnya usia.

Bahkan, hasil penelitian menunjukkan bahwa satu dari delapan responden berhubungan seks setidaknya lima kali seminggu.

Dilakukan oleh OnePoll atas nama LELO, survei menemukan bahwa 35 persen secara mengejutkan lebih intim daripada sebelumnya dan jumlah yang sama mengatakan dorongan seks mereka lebih tinggi daripada ketika mereka masih muda.

Baca Juga: Cara Mengambil Kondom di Vagina yang Nyangkut Setelah Hubungan Seksual

Lebih dari sepertiga orang yang berusia di atas 50 tahun ingin lebih intim tetapi tidak punya waktu (38 persen) dengan alsan kemungkinan karena 42 persen mengaku 'selalu bekerja', 39 persen tinggal bersama orang lain atau sering datang bersama keluarga.

Ilustrasi pasangan lanjut usia (Elements Envato)

Sementara setengah dari responden yang tinggal hanya dengan pasangan dan anak-anaknya sudah memiliki kehidupan sendiri mengatakan kehidupan seks mereka telah meningkat secara drastis.

Meskipun beberapa orang Amerika berusia 50 tahun ke atas tidak memiliki banyak waktu untuk berhubungan intim seperti yang mereka inginkan, lebih dari setengahnya mengatakan bahwa mereka memanfaatkan waktu luang mereka dengan berhubungan intim dengan pasangannya (56 persen).

Sedangkan tempat paling populer di rumah untuk melakukan hubungan seksual adalah kamar tidur (69 persen) dan ruang tamu (48 persen), satu dari empat lansia mengaku sedikit mencoba berpetualang di ruang cuci atau di tangga.

“Meskipun kami tidak melihat banyak orang dewasa yang lebih tua menjadi romantis secara seksual di media, itu tidak berarti mereka tidak menikmatinya juga,” kata Luka Matutinovic dikutip Suara.com

Baca Juga: Berdampak Buruk, Ini 3 Tanda Kehidupan Seks dengan Pasangan Terasa Membosankan

Tapi, satu dari delapan mengatakan mereka akan merasa tidak nyaman berbicara dengan pasangannya tentang perubahan gairah seks mereka.

“Mitos seputar itu terkait dengan ketidaknyamanan orang dengan penuaan. Tapi, keintiman datang dalam bentuk yang berbeda seiring bertambahnya usia dan itu bisa sama memuaskannya."

Empat puluh dua persen dari mereka yang memiliki dorongan seks rendah takut hal itu akan menghancurkan hubungan mereka.

Orang Amerika berusia 50 tahun ke atas menikmati ikatan dengan pasangannya secara non-seksual dengan menonton film (53 persen) makan malam intim (46 persen) atau berjalan-jalan (44 persen).

Seorang responden mengatakan, keluar malam menikmati kebersamaan satu sama lain membantu memicu keintiman. Sementara yang lain mengatakan penting untuk saling mengingatkan bahwa mereka masih saling mencintai.

“Perubahan yang menyertai penuaan membuat wanita dan pria berkomunikasi lebih banyak, menjadi lebih kreatif, memiliki lebih banyak waktu untuk mengeksplorasi, yang mengarah pada mendapatkan jenis kepuasan yang tepat,” tambah Matutinovic.

(Risna Halidi)

Load More