SuaraKalbar.id - Sebuah video yang menampilkan Lesti Kejora pingsan sampai digendong Rizky Billa viral di media sosial. Menanggapi hal tersebut manajer Lesti Kejora, Rifky Fitria ungkap kronologinya.
Dia menyebut momen itu terjadi selepas Lesti Kejora baru kelar manggung di kawasan Cilegon, Banten pada 9 Oktober 2021.
"Kebetulan itu aku lagi meeting pamit sama yang punya acara, terus pas itu bang Ariel telepon aku, 'Kak dedek pingsan'. Kita yang tadinya meeting langsung lari ke ruang ganti manten alhamdulillah anaknya sih udah siuman," ungkap Rifky Fitria kepada Suara.com, Minggu (10/10/2021).
Perempuan yang akrab disapa Rify itu menyebut Rizky Billar yang menemani Lesti Kejora manggung langsung sigap menggendong sang istri. Beruntung, Lesti Kejora tak sampai dilarikan ke rumah sakit.
"Akhirnya aku lihat alhamdulillah sih nggak apa-apa. Sampai aku kasih obatnya anak aku kaya minyak-minyak gitu, pusing aja dia kecapekan," bebernya.
Sang manajer memaklumi kondisi Lesti Kejora yang pingsan lantaran kini sedang mengandung.
"Kecapekan sih, ibaratnya ketika kita biasa ada kerjaan wara-wiri terus lama vakum dan baru ada lagi jadi mungkin badannya belum adaptasi," jelas Rifky Fitria.
"Alhamdulillah nggak apa-apa kok nggak ampe dibawa ke rumah sakit," sambungnya lagi.
Beruntung saat kejadian terjadi, Lesti Kejora sudah selesai menyanyikan lagu-lagu permintaan klien.
"Lesti nyanyi udah enam lagu dan karena ngikutin suasana jadi nambah lagu, tapi jualannya kita enam lagu. Tapi kalau di lokasi namanya penyanyi ya, euforia lama nggak manggung off air gimana sih dedek kan basicnya penyanyi," terangnya.
Baca Juga: Lesti Kejora Pingsan usai Manggung, Manajer Ungkap Penyebabnya
"So far dia lagi sama Billar sama keluarganya pas selesai acara," imbuhya.
Momen Lesti Kejora pingsan sempat dibagikan akun Instagram @insta.nyinyir pada 9 Oktober 2021. Pada video yang beredar, Lesti Kejora tampak masih memakai gaun berwarna coklat dan terpejam digendongan Rizky Billar.
Sejumlah kru mencoba mengawal Lesti Kejora dan Rizky Billar yang menuju ruang istirahat. Kru tersebut juga melarang orang-orang merekam momen ketika Lesti Kejora pingsan.
Saat ini kehamilan Lesti Kejora pun sudah memasuki usia 6 bulan dan diprediksi akan melahirkan pada Januari 2022.
(Yuliani)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
BRI Hadirkan Semangat Baru di USS 2025: The Name Got Shorter, The Vision Got Bigger
-
BRImo Makin Gacor, Transaksi Tembus Rp.5000 Triliun
-
KUR BRI: Bukan Sekadar Pinjaman, Tapi Katalis Ekonomi Rakyat
-
5 Link ShopeePay Gratis Paling Dicari, Langsung Klaim Saldo Hingga Rp2,5 Juta!
-
ShopeePay Bagi-Bagi Rejeki Akhir Bulan, Pas Buat Kamu yang Dompetnya Lagi Tipis!