SuaraKalbar.id - Saat belanja online sering kali barang yang datang tidak sesuai dengan ekspektasi, sama halnya dengan kisah seseorang yang membeli jaket murah malah yang datang barang tak diduga.
Seorang warganet baru saja membeli jaket dengan harga super murah di sebuah e-commerce. Sayangnya apa yang diharapkan justru tak berjalan lancar.
Hal ini dibagikan melalui akun Twitter @txtdarionlshop. Warganet ini berhasil membeli jaket yang seharusnya Rp135 ribu menjadi Rp1.000.
Saat paket tiba, ternyata yang didapat bukanlah sebuah jaket melainkan paket bakso aci lengkap dengan permintaan maaf. Rupanya, toko tempat ia membeli jaket itu salah dalam mencantumkan harga.
Baca Juga: Toko Jual Batu Sungai Harganya Rp 7 Ribu per Kantong, Publik Soroti Kegunaannya
Toko tersebut mengatakan bahwasanya mereka tak berniat menipu dan memohon maaf atas kesalahan yang mereka lakukan. Bakso aci itu juga dikirimkan sebagai permohonan maaf.
"Mohon maaf yang sebesar-besarnya. Bukan niat kami menipu, Kak. Tapi ada kesalahan di promo harga yang seharusnya harga jaket Rp135 ribu, jadi Rp1.000. Sebagai gantinya kami kirimkan bakso aci. Sekali lagi mohon maaf dan terima kasih atas pengertiannya," tulis penjual pada paket bakso aci tersebut.
Cuitan ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Lumayan lah dapet bakso aci, daripada nggak dikirim sama sekali," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Wkwkwk lumayan nih. Bakso aci kan harganya pasti lebih dari Rp1.000," ujar warganet ini.
Baca Juga: Gadis Ini Cobain Kamar Mandi Outdoor, Warganet Malah Salfok ke Pohon Sebelah
"Penjualnya gemes banget haha. Nggak apa-apa jangan dikasih bintang 1 ya. Paling nggak kan tetap bertanggung jawab dan dikirim meski bakso aci, bukan jaket," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (12/10/2021), cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 21 ribu akun di Twitter.
(Hiromi Kyuna)
Berita Terkait
-
Viral Petugas Keamanan Mirip Marselino Ferdinan, Netizen: Disuruh Cetak Gol Malah Jadi Satpam!
-
Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
Blunder! Kepergok Hapus Postingan Surat Prabowo Dukung RK, Raffi Ahmad Dicap Tukang Laundry hingga Doktor Abal-abal
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
Kecelakaan Tragis di Jalan Trans Kalimantan: Seorang Pengendara Motor Tewas di Tempat
-
Aston Pontianak Ajak Masyarakat Meriahkan Pilkada Serentak dengan Promo Menarik dan Tantangan Kreatif
-
Banjir Kembali Rendam Desa Darit Landak, Ketinggian Air Capai 80 Centimeter
-
Ngeri! Ngaku Lihat Pria Lain di Kamar Istri, Suami di Kalbar Ngamuk Bacok 3 Orang
-
Dirut BRI Dinobatkan Sebagai The Best CEO untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities